SEIRAMPAH (Waspada) : Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kab.Serdang Bedagai (Sergai) menerima piagam penghargaan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sergai di hari jadi ke 21 Kab. Sergai.
Kajari Sergai Rufina Ginting melalui Kasi Intelijen Hasan Afif Muhammad, Selasa (7/1) di Sei Rampah kepada sejumlah Wartawan membenarkan bahwa Kajari Sergai telah menerima penghargaan dari Pemkab Sergai.
“Penghargaan yang diberikan kepada ibu Kajari Sergai atas keberhasilan dan kesuksesan beliau selaku Ketua Tim Pengawasan Aliran Kepercayaan Masyarakat (PAKEM) Kab.Sergai yang telah mendukung dan melakukan koordinasi dengan berbagai pihak serta elemen masyarakat untuk memastikan aliran kepercayaan dan keagamaan yang menyimpang tidak timbul di Kab.Sergai selama tahun 2024,” papar Afif.
Jabatan Ketua PAKEM, Kajari Sergai lanjut Kasi Intelijen, berdasarkan surat keputusan Bupati Sergai nomor: 68/18.36 Tahun 2024 tentang Pembentukan Tim PAKEM Kab.Sergai tahun 2024.
Ditambahkan Kasi Intelijen, penghargaan yang langsung ditandatangani oleh Bupati Sergai Darma Wijaya dan Wakil Bupati Sergai Adlin Tambunan juga diserahkan langsung oleh Bupati Sergai di dampingi Wabup Sergai kepada Kajari Sergai Rufina Ginting SH,MH usai upacara peringatan Hari Jadi ke 21 Kab. Sergai, Senin (6/1) kemarin di halaman Kantor Bupati Sergai di Sei Rampah.
Atas prestasi tersebut imbuh Kasi Intelijen, segenap keluarga besar Kejari Sergai memberikan apresiasi kepada Pemkab Sergai, prestasi ini membuktikan bahwa peran ibu Kajari Sergai ternyata bermanfaat untuk masyarakat Kabupaten yang berjuluk Tanah Bertuah Negeri Beradat ini dalam mewujudkan kerukunan dan ketertiban masyarakat.
Keberhasilan Tim PAKEM tahun 2024 ini sebut Kasi Intelijen, juga tidak lepas dari dukungan Bupati Sergai atas nama Pemkab Sergai beserta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kab.Sergai, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kab.Sergai, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kab.Sergai serta organisasi dan elemen lainnya serta sejumlah tokoh masyarakat yang mendukung kegiatan Tim PAKEM.
“Penghargaan ini menjadi semangat untuk semua dalam turut serta menciptakan kerukunan dan ketertiban masyarakat di Kab.Sergai,” pungkas Hasan Afif.(a15,cmw)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.