Scroll Untuk Membaca

Sumut

Kades Hutabaringin Nyatakan Tidak Ada Kubu-kubuan

Kades Hutabaringin Miswaruddin Nasution (tengah), kades terpilih saat Pilkades serentak 2023. Waspada/Ist
Kades Hutabaringin Miswaruddin Nasution (tengah), kades terpilih saat Pilkades serentak 2023. Waspada/Ist

MADINA (Waspada): Kepala desa (Kades) Hutabaringin, Kec. Panyabungan Barat, Kab. Mandailing Natal terpilih, Miswaruddin Nasution, berharap desa ini dibangun secara bersama-sama untuk kemaslahatan orang banyak.

“Alhamdulillah, kami ucapkan syukur Alhamdulillah, kami berterima kasih banyak kepada seluruh lapisan masyarakat Desa Hutabaringin telah memberi kesempatan dan kepercayaan bagi kami untuk membangun Desa Hutabaringin lebih baik dan maju lagi,” ujar Miswar kepada waspada.id melalui saluran telepon seluler, Rabu (22/8).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kades Hutabaringin Nyatakan Tidak Ada Kubu-kubuan

IKLAN

Dia berharap, pascapilkades ini jangan ada lagi masyarakat yang terkotak-kotak atau kubu-kubuan, karena pada sejatinya kita para kandidat tidak ada masalah dan sudah bersilaturahmi, becanda gurau, seperti di lopo kopi sebagaimana biasanya.

Miswar mengungkapkan, langkah-langkah ke depan demi terwujudnya visi misi yang lebih baik, akan dilakukan kolaborasi dengan berbagai pihak.

“Untuk mewujudkan desa seperti diharapkan masyarakat kita harus bergandeng tangan dan bergotong royong serta duduk bersama untuk mufakat demi tercapainnya visi misi ke depan,” ujar Kades Hutabaringin Miswaruddin Nasution. (irh)

Baca juga:

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE