Scroll Untuk Membaca

Sumut

Ka.Kwarcab DS: Buka Puasa Bersama Momen Strategis Pererat Silaturahmi Dan Kebersamaan

KETUA Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Deliserdang yang juga Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar saat acara buka puasa bersama Keluarga Besar Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Deliserdang di Aula Satya Dharma Cadika Lubukpakam, Kamis (4/4) sore. (Waspada/Khairul K Siregar/B)
KETUA Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Deliserdang yang juga Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar saat acara buka puasa bersama Keluarga Besar Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Deliserdang di Aula Satya Dharma Cadika Lubukpakam, Kamis (4/4) sore. (Waspada/Khairul K Siregar/B)

LUBUKPAKAM (Waspada) : Gerakan Pramuka memiliki peran penting dalam membina dan membentuk karakter generasi muda bangsa. Melalui berbagai kegiatan kepramukaan, diharapkan generasi muda dapat menjadi pribadi yang beriman, bertaqwa, berakhlak mulia, berwawasan luas dan cinta tanah air.

Hal itu ditegaskan Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar pada acara buka puasa bersama Keluarga Besar Kwarcab Gerakan Pramuka Deliserdang di Aula Satya Dharma Cadika Lubukpakam, Kamis (4/4) sore.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ka.Kwarcab DS: Buka Puasa Bersama Momen Strategis Pererat Silaturahmi Dan Kebersamaan

IKLAN

HM. Ali Yusuf Siregar yang juga Bupati Deliserdang ini mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih kepada seluruh pengurus yang telah menginisiasi kegiatan buka puasa bersama ini

Menurutnya, buka puasa bersama yang diselenggarakan ini merupakan momen yang sangat strategis untuk mempererat tali silaturahmi dan kebersamaan seluruh Pengurus, Pembina dan anggota pramuka di bulan suci Ramadhan ini.

“Mari kita manfaatkan momentum ramadhan ini untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Saya berharap Kwarcab Gerakan Pramuka Deliserdang ini dapat terus berkiprah dan memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan generasi muda Deliserdang ke depan”katanya.

Ia mengajak seluruh Pembina dan Pengurus Kwarcab Gerakan Pramuka Deliserdang untuk terus semangat dalam mengikuti berbagai kegiatan Kepramukaan yang diselenggarakan baik pada tingkat Desa/Kelurahan, Kecamatan, Kabupaten, Provinsi bahkan tingkat Nasional.

“Mari kita jaga semangat persatuan dan kesatuan bersama-sama demi membangun Kabupatennya Pramuka (Deliserdang) dengan penuh semangat dan optimisme”ajaknya. (a01/a14/B)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE