Scroll Untuk Membaca

Sumut

Jenazah Santri Musthafawiyah Diberangkatkan Ke Riau

Tangisan ribuan santri memberangkatkan jenazah santri Musthafawiyah Purbabaru ke kampung halamannya di Riau, untuk dimakamkan.Waspada.id/dok
Tangisan ribuan santri memberangkatkan jenazah santri Musthafawiyah Purbabaru ke kampung halamannya di Riau, untuk dimakamkan.Waspada.id/dok

MADINA (Waspada): Jenazah santri Mushtafawiyah Purbabaru, Mursyadil Kamal, diberangkatkan Kamis (26/1) ke kampung halaman almarhum di Desa Pinang Sebatang Timur, Kec. Tualang, Kab. Siak, Provinsi Riau.

Jenazah Santri Musthafawiyah Diberangkatkan Ke Riau

Tangisan ribuan santri pecah saat pelepasan jenazah dari pondok pesantren Mushtafawiyah di Kec. Lembah Sorik Marapi, Kab. Mandailing Natal.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Jenazah Santri Musthafawiyah Diberangkatkan Ke Riau

IKLAN

Tangisan ribuan santri pecah saat pelepasan jenazah. Di mana-mana terlihat linangan airmata.
Lantunan sholawat terdengar saat mengiringi pemberangkatan jenazah dari depan pondok pesantren.

Wakil Sekretaris Eksekutif Pondok Pesantren Purbabaru Muklis SPd menyampaikan, Mursyadil ditemukan di daerah Hutabargot sekira pukul 07.00.

“Kami segenap keluarga Pondok Pesantren Mustafawiyah mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah ikut melakukan pencarian hingga santri kami ini dapat ditemukan,” ujar Muklis.

Jenazah Santri Musthafawiyah Diberangkatkan Ke Riau

Selain itu, pihak pesantren beserta ribuan santri, keluarga dan masyarakat terpanggil untuk melaksanakan fardhu kifayah untuk almarhum.

“Sholat jenazah telah kita laksanakan, mudah-mudahan anak kami ini diterima amal ibadahnya serta mendapat tempat terbaik, amiin yaa rabbal alamin,” tambahnya.

Usai pelaksanaan sholat, pihak keluarga didampingi beberapa guru pondok pesantren membawa jenazah ke kampung halaman almarhum di Riau dengan menggunakan ambulans. (irh)

Baca juga:

https://www.waspada.id/sumut/kisah-santri-musthafawiyahmeninggal-saat-nuntut-ilmu/

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE