Scroll Untuk Membaca

HeadlinesSumut

Jenazah Ipda Imam Agus Husein Tiba Di Rumah Duka

MADINA (Waspada) – Jenazah almarhum anggota Brimob Polda Sulawesi Utara Ipda Imam Agus Husein Tanjung tiba di rumah duka di Jalan Bakti ABRI, Kecamatan Panyabungan II, Kabupaten Mandailing Natal, Rabu, (13/04) dini hari sekitar pukul 00.30 Wib

Kedatangan Jenazah almarhum yang gugur dalam tugas sebelumnya diterbangkan melalui pesawat Lion air dari bandara Haluoleo Kendari dan tiba pukul 17.00 Wib di bandara Minangkabau, selanjutnya jenazah diberangkatkan ke Kabupaten Madina dengan mobil Ambulans milik Brimob.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Jenazah Ipda Imam Agus Husein Tiba Di Rumah Duka

IKLAN
Jenazah Ipda Imam Agus Husein Tiba Di Rumah Duka
Jenazah Ipda Imam Agus Husein sesaat tiba dirumah duka. Waspada/Ali Anhar Harahap

Pantauan waspada dirumah duka, saat ini terlihat sejumlah keluarga dan kerabat almarhum yang telah menunggu sejak siang hari tak kuat menahan tangis sesaat peti jenazah diturunkan dari dalam mobil ambulans milik Brimob untuk dibawa dan di semayamkan di rumah duka.

Komandan satuan Brimob Polda Sumut Kombes pol Christiyanto Goetomo, SIK, SH, MH juga terlihat datang dan menyambut kedatangan jenazah dirumah duka bersama Kapolres Madina AKBP HM Reza Chairul Akbar Sidik dan sejumlah anggota Brimob dari anggota kepolisian Polres Madina.

Tampak hadir pula secara langsung Bupati Madina HM Jakfar Sukhairi Nasution dan juga beberapa pimpinan OPD Pemkab Madina lainnya. Bupati mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya IPDA Imam Agus Husein Tanjung dalam pengamanan unjuk rasa 11 April kemarin

“Hari ini kita telah kehilangan salah satu putra terbaik dan aset berharga Kabupaten Mandailing Natal, semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kesabaran” terang Bupati

Jenazah Ipda Imam Agus Husein Tiba Di Rumah Duka

Sementara itu Komandan satuan Brimob Polda Sumut Kombes pol Christiyanto Goetomo, SIK, SH, MH mengatakan jika proses pemakaman jenazah besok akan dilaksanakan secara langsung dan dilaksanakan secara kemiliteran

“Setelah melakukan shalat jenazah, kita akan langsung gelar upacara pemakaman di TPU yang sudah ditentukan pihak keluarga, kita dari tim gabungan Sat Brimob dibantu kepolisian Madina dan juga TNI akan melakukan prosesi pemakaman secara kemiliteran besok” ucap Christiyanto. (Cah)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE