Scroll Untuk Membaca

Sumut

Jelang Pengumuman, KPUD Labura Tak Juga Umumkan Hasil Tes Wawancara

Jelang Pengumuman, KPUD Labura Tak Juga Umumkan Hasil Tes Wawancara
Kecil Besar
14px

AEKKANOPAN (Waspada): Menjelang pengumuman hasil akhir rekrutmen anggota PPK seLabura, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) sebagai pihak penyelenggara rekrutmen badan add hoc Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilu 2024, belum juga mengumumkan hasil tes wawancara, Jum’at (16/12).

Akibat lambannya pihak KPUD Labura mengumumkan hasil tes wawancara, menimbulkan keraguan beberapa peserta yang mengikuti seleksi menjadi PPK di Pemilu 2024 terhadap hasil tes wawancara yang telah selesai mereka ikuti pada 13 Desember.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Jelang Pengumuman, KPUD Labura Tak Juga Umumkan Hasil Tes Wawancara

IKLAN

” Ujian CAT 7 desember dan ujian wawancara pada 13 desember telah selesai. Tapi ngak nampak nilainya kalau hasil tes wawancara bang, belum ada diumumkan hasil penilaiannya, ” terang salah seorang peserta yang ingin jati dirinya dirahasiakan, Jum’at (16/12).

Terkait hal ini ketua KPUD Labura, Hariamsyah Simanjuntak yang dikonfirmasi terkait hal ini terkesan sungkan untuk menjelaskan, kendati di akuinya jika pengumuman hasil tes wawancara memang belum diumumkan.

” Belum, langsung aja kekantor untuk wawancara atau dengan Divisi sdm aja biar lebih detail, ” jawabnya melalui pesan Whatsaap, Jum’at (16/12).

Komisioner KPUD Labura, Safru El Fauzi Daulay yang menangani Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Masyarakat dan Sumber Daya Manusia (SDM),menerangkan jika saat ini sedang dilaksanakan input data hasil tes wawancara ke aplikasi SIAKBA yang merupakan perangkat sistem tekhnologi informasi berbasis web dalam rangka memfasilitasi tahapan seleksi anggota KPU,PPK dan PPS.

” Batas akhir untuk mengumumkan sesuai juknis sampai tanggal 16 Desember, artinya masih ada waktu hingga pukul 23.59 wib nanti malam, ujar Safru, Jum’at (16/12).

” Untuk data berapa jumlah peserta yang mengikuti tes wawancara saya kurang tau pasti, namun saat ini petugas SIAKBA sedang melakukan input data ter hadap seluruh hasil tes wawancara yang telah diikuti oleh seluruh peserta. Setelahnya, baru kita ketahui secara pasti siapa peserta yang berhasil lulus seleksi untuk menjadi anggota PPK. Intinya, sebelum jam 00.00 wib KPUD Labura telah mengumumkan hasil akhirnya, ” ucap Daulay. (Cim)

Foto: Komisioner KPUD Labura saat melakukan sosialisasi aplikasi SIAKBA. (Waspada/ist)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE