Scroll Untuk Membaca

Sumut

Jalan Mulus Kampung Jadi Lapak Nongkrong Gen Z Sergai

Jalan Mulus Kampung Jadi Lapak Nongkrong Gen Z Sergai
Kondisi jalan mulus dan hamparan sawah menghijau menjadi lapak nongkrong generasi gen Z Sergai. Waspada/Ist

SERGAI (Waspada): Siapa sangka jalan mulus dan hamparan sawah menghijau ditambah indahnya matahari senja menjadi lapak nongkrong generasi gen Z di Serdangbedagai.

Kondisi jalan Desa Lestari Dadi menuju jalan Desa Pegajahan Kec. Pegajahan Sergai kondisinya cukup baik, setelah dibangun menggunakan APBD Kab. Sergai, jalan ini menjadi persinggahan para generasi yang lahir diera digital ini.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Jalan Mulus Kampung Jadi Lapak Nongkrong Gen Z Sergai

IKLAN

Seperti dikatakan Sandi Setiawan, 18, generasi gen Z warga Dusun II, Desa Lestari Dadi Minggu (10/11) mengatakan hampir setiap sore bersama rekannya nongkrong sambil menikmati indahkan hamparan sawah dan senjanya matahari.

Pastinya, didukung kondisi jalan yang mulus manambah kenikmatan tersendiri bagi Sandi Setiawan dan rekan-rekannya.

“Sejak jalan ini sudah dibangun, kami memilih lapak ini untuk sekedar nongkrong menghabiskan waktu senja, di sini lokasinya sangat indah ditambah jalannya sudah mulus,” papar Sandi Setiawan.

Sandi Setiawan juga rekan sebayanya Andika Pratama sangat mendukung program pemerintah terhadap jalan yang mulus.

Sejak ia kecil mengaku jalan menuju desanya sangat parah, setelah pilkada tahun 2021 lalu Sergai di Pimpin Pak Wiwik panggilan akrab Bupati Sergai Darma Wijaya jalan jalan sudah mulus.

“Hari ini Pak Wiwik dan Pak Adlin mencalonkan lagi, kami doakan semoga menang bisa bangun jalan lagi, kalau bisa bangun sirkuit juga lah,” ucap gen Z ini sambil tertawa.

Jalan mulus adalah program unggulan Pemkab Sergai untuk memperbaiki ekonomi masyarakat. Sejauh ini program jalan mulus ekonomi bagus terus berjalan di bawah kepemimpinan H. Darma Wijaya dan H. Adlin Tambunan kondisi jalan mantap, sedang terus dikebut.

“Program infrastruktur jalan jadi prioritas Pemkab Sergai, di tahun 2024 ini proses peningkatan jalan di Sergai terus dikebut ini merupakan salah satu program unggulan kepala daerah untuk menjadikan kondisi jalan mantap di Sergai hingga ekonomi masyarakat terdongkrak,” papar Kadis PUTR Kab. Sergai Johan Sinaga melalui layanan WhatsApp.(cmw/a15)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE