P.SIDIMPUAN (Waspada): Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Syekh Ali Hasan Ahmad Addary (Syahada) Padangsidimpuan menggelar Internasional Conference On Islamic Economic Finance And Sosial Of Finance (ICONICSOF) ke-6 tahun 2025 dengan menghadirkan pakar ekonomi dari 4 negara.
ICONICSOF ke-6 tahun 2025 dengan tema “Optimizing the Halal Value Chain to Increase Islamic Economic Growth” yang digelar selama 2 hari dari tanggal 25 sampai 26 April 2025, di Aula Gedung Terpadu UIN Syahada, Jl.HT Rizal Nurdin, Sihitang, Padangsidimpuan, dibuka Rektor UIN Syahada Padangsidimpuan Prof. Dr. H. Muhammad Darwis Dasopang, M.Ag, Jumat (25/4/2025).
Pada hari pertama pagelaran konferensi internasional tentang ekonomi Islam dan keuangan sosial yang digelar atas kejasama FEBI UIN Syahada Padangsidimpuan dengan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Sibolga ini diwarnai dengan penandatangan Memorandum of Understanding (MOU) antara UIN Syahada Padangsidimpuan dengan Sakinah Finance.

MoU yang ditandatangani Rektor UIN Syahada Padangsidimpuan Prof. Dr. H. Muhammad Darwis Dasopang, M.Ag dan Pendiri Sakinah Finance, Prof. Dr. Murniati Mukhlisin, M.Acc, CFP dan disaksikan pembicara dari empat negara bertujuan untuk penguatan implementasi tentang ekonomi Islam dan keuangan sosial sebagai solusi ekonomi masa depan.
Dekan FEBI UIN Syahada Padangsidimpuan Prof. Dr. Darwis Harahap MSi, mengatakan, sebagai pembicara dalam ICONICSOF ke-6 tahun 2025 tersebut, pihaknya menghadirkan pembicara dari 4 negara yakni dari Malaysia, Brunai Darussalam, Singapura dan Indonesia.
Narasumber terkemuka dalam dan luar negeri yang dihadirkan untuk memberikan pandangan tentang ekonomi Islam dan keuangan sosial pada ICONICSOF ke-6 tersebut yakni Prof. Fazlur Rahman bin Kamzah dari University of Singapore, Prof Dato’ Azmi Omar dari Universitas Malaysia, Prof. Dr. Murniati Mukhlisin, M.Acc, CFP, dari Institut Tazkia Bogor dan Dr. Muhammad Zaki Hj Zaini dari Universitas Islam Sultan Sharif Ali Brunei Darussalam.
Konferensi internasional tentang ekonomi Islam dan keuangan sosial, ucap Prof. Dr. Darwis Harahap MSi, merupakan agenda tahunan FEBI UIN Syahada Padangsidimpuan dan ICONICSOF ke-6 tahun 2025 diikuti 200 orang peserta secara offline dan lebih dari 100 orang peserta online dari 4 negara.
“Peserta offline utusan SMA sederajat dari berbagai sekolah di wilayah Tabagsel, utusan perguruan tinggi swasta, stakeholder UIN Syahada dan BI, Mahasiswa FEBI serta Civitas Akademika UIN Syahada Padangsidimpuan,” jelas Dekan FEBI.
Atas suksesnya pelaksanaan ICONICSOF tersebut, Prof. Darwis Harahap mengapresiasi sekaligus mengucapkan terima kasih kepada panitia dan seluruh pihak yang telah berkontribusi mensukseskan kegiatan itu. Khusus kepada KPw BI Sibolga, Prof Darwis Harahap mengatakan rasa hormat dan berharap kerja sama yang telah mereka bangun berkelanjutan.

Rektor UIN Syahada Padangsidimpuan Prof. Dr. H. Muhammad Darwis Dasopang, M.Ag juga mengapresiasi pelaksanaan ICONICSOF yang rutin digelar setiap tahun.”Terima kasih kepada Perwakilan Bank Indonesia Sibolga yang sudah mendukung dan bekerja sama dengan UIN Syahada Padangsidimpuan sehingga terlaksananya kegiatan ini,” tuturnya.
Kepala Perwakilan BI Sibolga diwakili Deputi, Sewarhan W. Permanandi, mengatakan salut dengan UIN Syahada Padangsidimpuan yang telah memfasilitasi kegiatan konferensi internasional tentang ekonomi Islam dan keuangan sosial secara rutin setiap tahun.
Di hadapan ratusan peserta dan pembicara dari tiga negara, Sewarhan W. Permanandi memaparkan berbagai perkembangan terutama terkait dengan pengembangan produk halal sehingga mampu meningkatkan ekonomi khususnya di wilayah Tapanuli Bagian Selatan.
Konferensi internasional tentang ekonomi Islam dan keuangan sosial yang berlangsung selama 2 hari (25-26 April 2025) tersebut, juga dirangkai dengan Call For Paper yang direview Prof. Dr. Rifki Ismal, Ph.D dari Bank Indonesia.(a39)