Scroll Untuk Membaca

HeadlinesSumut

Hilang 3 Hari, Jenazah Korban Hanyut Ditemukan

Hilang 3 Hari, Jenazah Korban Hanyut Ditemukan
Tim BPBD Asahan mengevakuasi jenazah Tanado korban hanyut di Sungai Silau. Waspada/Ist

KISARAN (Waspada): Dikabarkan hanyut di Sungai Silau, Kisaran, dan dilakukan selama lebih kurang tiga hari akhirnya jenazah korban hanyut ditemukan tim BPBD Asahan.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kab.Asahan Zulfahri Harahap, saat dikonfirmasi Waspada, Senin (5/6), menerangkan bahwa korban Tanado,19, warga Dusun VI, Desa Sei Alim Hasak, Kec Sei Dadap, Kab Asahan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Hilang 3 Hari, Jenazah Korban Hanyut Ditemukan

IKLAN

Informasi dihimpun pada Kamis (1/6) sekitar pukul 11.00 WIB  semula korban dengan tiga rekannya berada di aliran Sungai Silau, untuk membersihkan wadah tempat minum ternak ayam tempat korban bekerja, dan selanjutnya mandi di sungai. Korban berenang hendak menyeberang sungai akan tetapi pada saat berenang korban kelelahan dan menjerit meminta tolong pada teman-temannya.

“Teman-temanya mencoba menolong, namun tangan korban terlepas dan terbawa arus dan menghilang,” jelas Zulfahri.

Kejadian ini dilaporkan ke BPBD Asahan, kata Zulfahri, dan berkoordinasi dengan Basarnas Pos Tanjungbalai, untuk dilakukan pencarian serta dibantu warga sekitar, namun tidak membuahkan hasil. Namun pada Sabtu (3/6) akhirnya jasad korban ditemukan di titik  lokasi Lingkungan V, Kel Kedai Ledang, Kec Kota Kisaran Timur, yang tidak jauh dari titik hilangnya korban. 

“Korban langsung dievakuasi dan diserahkan ke pihak keluarga,” jelas Zulfahri. (a02/a19/a20) 

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE