Scroll Untuk Membaca

Sumut

Hendriyanto Sitorus: Terima Kasih Al Washliyah

Hendriyanto Sitorus: Terima Kasih Al Washliyah
Bupati Labura, Hendri Yanto Sitorus, MM saat menerima piagam penghormatan di HUT Al Washliyah ke-93.Waspada/Ist

AEKKANOPAN (Waspada): Pada malam puncak perayaan HUT Al Jamiatul Washliyah ke-93 sejumlah kepala daerah diberikan penghargaan sebagai bentuk penghormatan dari organisasi umat ini atas jasa dan kontribusi yang telah diberikan.

Salah satu penerima penghargaan ini adalah Bupati Kabupaten Labuhanbatu Utara, Hendri Yanto Sitorus, MM. Dia berterimakasih atas penghargaan yang ia terima.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Hendriyanto Sitorus: Terima Kasih Al Washliyah

IKLAN
Hendriyanto Sitorus: Terima Kasih Al Washliyah

“Alhamdulillah, di malam puncak HUT Al Jam’iyatul Washliyah yang ke-93, saya diberi penghargaan sebagai tokoh berjasa atas kemajuan dan kejayaan Al-Washliyah di Sumatera Utara, saya ucapkan terima kasih atas penghargaan ini,” ucap Hendriyanto, Minggu (3/12).

Bupati Labura ini tak lupa juga mengucapkan selamat milad pada Al Washliyah dan berharap organisasi umat ini dapat terus bergerak dan bersinergi dengan pemerintah untuk kemaslahatan umat.

“Selamat ulang tahun Al-Washliyah yang ke-93, jayalah Al Washliyah zaman berzaman kokohkan kebersamaan, tingkatkan kepedulian serta teruslah berikhtiar untuk menggelorakan semangat dan mempersatukan ummat,” tutupnya. (cim)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE