KISARAN (Waspada): Sidang Paripurna DPRD Asahan Peringatan Hari Jadi ke-78 Kab Asahan, Bupati Asahan Surya dalam pidatonya menuturkan salah satu langkah agar pembangunan yang lebih baik perlu dilakukan refleksi terkait apa yang sudah diberikan, dan apa yang akan dilakukan.
Meskipun sidang ini hanya dihadiri 16 orang dari 45 anggota Dewan, Bupati Asahan menuturkan refleksi itu untuk mencapai output yang lebih baik lagi ke depannya, tentunya stakeholder serta segenap elemen masyarakat harus senantiasa bergandengan tangan dan bekerja sama untuk dapat meraih cita- cita bersama sesuai dengan visi kabupaten asahan dan mewujudkan 10 program prioritas pembangunan Kab Asahan.
“Pada 15 Maret 2024, Kab Asahan berusia 78 tahun. Mari kita jadikan momen penting ini sebagai motivasi untuk terus berkarya, bekerjasama, dan saling bahu membahu dalam meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian sesuai kapasitas, kewenangan dan kemampuan yang kita miliki,” jelas Bupati.
Menurut Bupati peringatan Hari Jadi kali ini mengambil tema Sinergi dalam Langkah Menuju Asahan Sejahtera yang Religius dan Berkarakter. Karena rentang sejarah selama 78 tahun ini merupakan perjalanan panjang Kab Asahan untuk terus tetap eksis dalam menyelenggarakan tata kelola pemerintahan yang efektif inovatif, profesional dan akuntabel.
“Kab Asahan terbentuk dalam struktur pemerintahan yang merupakan bagian dari sejarah negara kesatuan Republik Indonesia yang berkembang sesuai dinamika ketatanegaraan yang diatur dengan peraturan perundang-undangan,” jelas Bupati.
Bupati juga mengatakan penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan sosial kemasyarakatan yang dilaksanakan dari masa ke masa terus mengalami perkembangan, berbagai sarana dan prasarana terus dikembangkan untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat.
“Semua itu dapat kita laksanakan apabila ditopang dengan dukungan sumber daya, keterampilan dan integritas para pengelolanya. Perlu menjadi perhatian kita bahwa kestabilan kondisi politik, ekonomi dan stabilitas Kamtibmas yang kondusif juga merupakan faktor lain yang tidak kalah pentingnya,” jelas Bupati.
Oleh sebab itu, Bupati mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada KPU, Bawaslu, TNI, Polri dan seluruh stakeholder atas terlaksananya Pemilu yang kondusif aman dan damai di Asahan. Pihaknya berharap dengan tekad, semangat kekeluargaan dan kebersamaan kembali merapatkan barisan, bersatu dan bersinergi untuk dapat mewujudkan Asahan sejahtera yang religius dan berkarakter.
“Kami juga mengucapkan terimakasih kepada para pendahulu yang pernah memimpin Asahan, sesepuh, para pemuka agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, insan pers, dan seluruh masyarakat Asahan yang telah memberikan dukungan terhadap pembangunan dan mewarnai perkembangan Kab Asahan dari masa ke masa semoga sumbangsih tersebut bermanfaat bagi generasi saat ini dan juga generasi yang akan datang,” jelas Bupati. (a02/a19/a20)