PEMATANGSIANTAR (Waspada): Hari Jadi Pematangsiantar ke-154 ada yang istimewa yakni peresmian tugu atau monumen Raja Siantar Sangnaualuh Damanik.
Hal itu itu mengemuka saat Sekda Junaedi Antonius Sitanggang mewakili Wali Kota Wesly Silalahi memimpin rapat lanjutan persiapan Hari Jadi ke-154 Pematangsiantar di ruang data Setdako, Jl. Merdeka, Jumat (21/3) siang.
Menurut Sekda, peresmian monumen tentunya akan melibatkan banyak tokoh, cendekiawan dan budayawan Simalungun, karena akan menjadi sejarah bagi Pematangsiantar.
Namun, Sekda mengingatkan agar kegiatan itu juga melibatkan berbagai pihak termasuk lintas etnis agar turut mengundangnya, hingga kegiatan itu akan menjadi milik dan terasakan seluruh elemen masyarakat di Pematangsiantar.
Sekda juga mengingatkan akan menggelar rapat finalisasi menjelang semakin dekatnya peringatan Hari Jadi Pematangsiantar. “Kita berharap kegiatan tahun ini lebih meriah berbanding tahun-tahun sebelumnya.”
Sebelumnya, Kadis Pariwisata Muhammad Hamam Sholeh memaparkan hasil rapat terbatas panitia dan salah satunya mengangkat tema untuk peringatan Hari Jadi ke-154 Pematangsiantar yakni “Sapangambei-Sapangahapan.”
Menurut Kadis Pariwisata, dalam peringatan Hari Jadi ke-154 itu ada dua rangkaian kegiatan besar yakni kegiatan yang telah menjadi tradisi tiap tahun serta kegiatan pesta rakyat. “Untuk hari ini kita fokus membahas kegiatan tradisi yang pelaksanaannya tiap tahun.”
Kegiatan yang telah menjadi tradisi tiap tahunnya, lanjut Kadis Pariwisata, ziarah ke makam Raja Siantar Sangnaualuh Damanik di Bengkalis, Prov. Riau, penyantunan anak yatim berangkai Haul dan Zikir, pemasangan pakaian adat Simalungun dari tetua adat kepada Forkopimda plus, sidang istimewa DPRD tentang peringatan Hari Jadi dan ziarah ke Jorat Raja Siantar di Pamatang. “Tahun ini ada yang istimewa yakni peresmian tugu atau monumen Raja Siantar Sangnaualuh Damanik.”
Turut hadir anggota DPRD Hendra PH Pardede mewakili Ketua DPRD Timbul Marganda Lingga, Ketua Yayasan Raja Sangnaualuh Evra Sassky Damanik, mewakili Himapsi, organisasi Simalungun lainnya, para pimpinan OPD Pemko serta camat.(a28).
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.