PEMATANGSIANTAR (Waspada): Grebek Kampung Narkoba (GKN) kembali dilaksanakan Tim Gabungan Polres Kota Pematangsiantar, Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK), Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan aparat Kel. Banjar.Saat penggerebekan di Jl. Pingpong, Kel. Banjar, Kec. Siantar Barat, Jumat (18/2) pukul 15:00, diamankan lima pria dan setelah dilakukan tes urine terhadap lima pria itu, diketahui hasil tes urine tiga orang positif narkotika jenis sabu-sabu (SS) dan dua orang dinyatakan negatif narkoba. Sementara, barang bukti narkotika tidak ada ditemukan saat GKN itu.

Sebelum GKN dilaksanakan, apel persiapan Tim Gabungan GKN dilaksanakan di Mapolres, Jl. Jend. Sudirman, yang dipimpin Kasat Narkoba, AKP Rudi SH Panjaitan.
Selanjutnya, Tim Gabungan GKN bergerak ke Jl. Pingpong, Kel. Banjar dan menemukan lima pria yang sedang duduk-duduk di teras samping rumah. Penggeledahan terhadap tubuh lima pria itu segera dilakukan, setelah mereka diamankan, namun tidak ditemukan barang bukti narkoba di lima pria itu.
Terhadap lima pria yang diduga pengguna narkoba itu juga dilakukan tes urine dan hasil tes urine terhadap DF, 42, warga Jl. Pingpong, Kel. Banjar, dinyatakan positif SS, A, 33, warga Jl. Pingpong, Kel. Banjar, dinyatakan positif SS, MYSH, 38, warga Jl. Anggrek 2, Karangsari Permai, Kel. Tambun Nabolon, Kec. Siantar Martoba, dinyatakan positif SS.
Sementara, hasil tes urine MR, 27, warga Jl. Bola Kaki, Gg. Sado, Kel. Banjar dinyatakan negatif narkoba dan SS, 28, warga Jl. Pingpong Belakang, Kel. Banjar dinyatakan negatif narkoba.

Tiga pria yang urinnya positif SS tanpa ada barang bukti, dibawa ke markas Satres Narkoba untuk dimintai keterangan. Setelah dilakukan gelar perkara, belum cukup bukti untuk dilakukan proses hukum terhadap tiga pria itu. Namun, akibat tes urine tiga pria itu positif SS, tiga pria itu diserahkan ke BNNK Pematangsiantar untuk dilakukan asesmen.
Kapolres AKBP Boy SB Siregar melalui Kasubbag Humas AKP Rusdi Ahya dan Kasat Narkoba menghimbau, agar jangan menggunakan narkoba, karena merusak fisik dan mental penggunanya.(a28/C).