Scroll Untuk Membaca

HeadlinesSumut

Gempa 6 Skala Richter Guncang Tapanuli Utara

SIBORONGBORONG (Waspada) : Gempa berkekuatan 6 skala richter mengguncang Kota Siborongborong, Kab. Tapanuli Utara, Sabtu (1/10) pukul 02.28 WIB. Kepanikan warga terjadi saat gempa. Warga juga keluar berhamburan dari rumah masing-masing.

“Gempanya sangat terasa kuat. Bahkan getaran gempa membuat kita hampir mau dijatuhkan dari tempat tidur,” ujar salah seorang warga, Pesta Pangaribuan,29 kepada Waspada.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Gempa 6 Skala Richter Guncang Tapanuli Utara

IKLAN

Terpisah, warga lainnya P Tampubolon,46, mengaku bahwa ia sempat melompat dari tempat tidur untuk membangunkan anaknya dari kamar tidur.”Saya harus bangunkan anak saya supaya segera keluar dari rumah saat gempa. Getaran gempanya sangat kuat. Bahkan sampai piring kami berjatuhan dari lemari piring,” paparnya.

Amatan Waspada, hingga pukul 03.00 WIB, warga Kota Siborongborong masih berada diluar rumah masing masing sambil berjaga. Sedangkan aliran listrik juga padam sejak terjadinya gempa.

Sementara itu, gempa susulan dengan skala yang lebih kecil masih terasa pada pukul 02.53 WIB. Situs Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis, pusat gempa berada di Mag:6.0, 15 kilometer Barat Laut Tapanuli Utara dengan kedalaman 10 kilometer.(a08)

Foto : WARGA Kota Siborongborong saat berhamburan keluar rumah. Foto : Waspada/Horden Silalahi

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE