SIDIKALANG (Waspada): Pemerintah Kabupaten Dairi bersama Pemerintahan Kota Madya Medan melakukan penandatanganan kerja sama dibidang ketahanan pangan khususnya holtikultura.
Penandatanganan kerja sama dilakukan di Gedung Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) di Jl.Olah Raga Sidikalan,Kab.Dairi Sumatera Utara, Senin (6/2).
Bupati Dairi DR.Eddy Keleng Ate Berutu menyebutkan, penandatanganan kerjasama juga dilakukan antara Perusahan Umum Daerah(PUD) Pasar Medan dengan Koperasi Aur Dairi Botanikal Sidikalang.
Pemerintah Kabupaten Dairi siap mendukung kebutuhan pangan Kota Medan, pertanian terpadu di Dairi akan siap melayani kebutuhan pangan Kota Medan terhusus hasil pertanian terpadu di Dairi seperti, cabai, bawang merah, kentang dan sayur mayur.
Kerja sama ini sesuai Instruksi Presiden bagaimana cara untuk mengantisipasi Inplasi perekonomian yang melanda dunia.
Sementara Walikota Medan M.Bobby Afif Nasution dalam sambutanya mengatakan,terima kasih atas undangannya dalam mendukung mengatasi Inplasi Kota Medan saat ini mencapai 85 persen.
kerja sama ini adalah salah satu upaya Pemerintah Kota Medan untuk mengatasi Inplasi.
Kota Medan adalah tidak memiliki pertanian,sehingga perlu dilakukan kerja sama untuk memenuhi kebutuhan masyarakat kota Medan.
Sementara pada kesempatan itu,Kadis Pertanian Dairi Robot Simanullang menyampaikan dihadapan kedua Pemerintahan dan seluruh hadirin, bahwa lahan pertanian terpadu di Dairi adalah berbasis teknologi. Pada lahan pertanian ini dapat menghasilkan produksi cabai 126 ton lebih per tahun.(a25/B).