Sibolga (Waspada) Menyambut hari jadi Partai Perindo yang ke VII Dewan Pimpinan Daerah Partai Perindo Kota Sibolga memberikan Santunan kepada warga Disabilitas di Rumah Kreativitas Bersumber daya Masyarakat ( RBM) jln. Batu II Kel. Tonga Tonga Kota Sibolga sabtu ( 11/06 ).
Di Rumah Kreativitas yang dihuni Warga Disabilitas itu acara Penyerahan Santunan diawali dengan Pemotongan Nasi Tumpeng untuk merayakan hari jadi Partai Perindo yang ke VII.
Ketua DPD Perindo Kota Sibolga Maykel Fuater mengatakan acara ini diselenggarakan untuk memperingati hari jadi Perindo sekaligus memberikan santunan kepada Saudara saudara kita yang memiliki keterbatasan mental, semoga melalui kegiatan ini seluruh Pengurus Partai Perindo khususnya di Kota ini diberikan kesehatan ucapnya.
Preases Distrik IX Pdt. Donda Simanjuntak mengucapkan Terimakasih atas kedatangan rombongan Pengurus Partai Perindo Kota Sibolga yang telah datang berkunjung serta memberikan bantuan 50 zak semen untuk membantu perbaikan Rumah Kreativitas Rehabilitasi ini, semoga bantuan yang diberikan bisa membuat tempat ini lebih layak bagi penghuni Disabilitas untuk belajar dan menghasilkan karya karya mereka, ujar Pendeta Donda
Usai acara makan bersama Penghuni Disabilitas , rombongan DPD Partai Perindo Kota Sibolga berpamitan untuk melanjutkan kegiatan lainnya yaitu memberikan bantuan Sembako ke Panti Asuhan Namira dan Panti Asuhan Sion yang berada di Kota Sibolga. ( mys)
Teks fhoto :
Ketua DPD Partai Perindo Kota Sibolga Maykel Fuater Simanjuntak didampingi Pengurus fhoto bersama penghuni Disabilitas usai acara syukuran hari jadi Partai Perindo ke VII di Rumah Kreativitas Disabilitas Kota Sibolga sabtu ( 11/06 )