Scroll Untuk Membaca

Sumut

DPC GRIB Jaya Samosir Dukung UU TNI

DPC GRIB Jaya Samosir Dukung UU TNI
Pengurus dan anggota DPC GRIB Jaya Samosir. Waspada/Ist

SAMOSIR (Waspada): Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) menyatakan dukungan penuh terhadap Undang-undang (UU) TNI yang telah disahkan. Pernyataan dukungan tersebut langsung disampaikan Ketua DPC GRIB Jaya Samosir serta pengurus lainnya, Rabu (23/4) di Pangururan.

Menurut Ketua DPC GRIB Samosir, Harisma LP Simbolon bahwa revisi UU TNI merupakan langkah strategis dalam memperkuat peran dan profesionalisme TNI dalam menjaga kedaulatan negara serta menjawab tantangan keamanan yang semakin kompleks.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

DPC GRIB Jaya Samosir Dukung UU TNI

IKLAN

Maka dari itu, Harisma mengimbau kepada seluruh pengurus DPC dan PAC hingga ke ranting untuk serentak mendukung UU TNI yang telah disahkan.

“Kita semua harus bersama-sama untuk mendukung penuh UU TNI, guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif di Sumatera Utara,” kata Harisma.(cvs)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE