MADINA (Waspada) : Dinas Pertanian Kabupaten Mandailing Natal (Madina) menyalurkan bantuan bibit padi dan pupuk kepada para petani di Desa Huraba Kecamatan Siabu, Selasa, (31/05).
Bantuan bibit padi gogo jenis Inpari 32 untuk lahan kering sebanyak 32 ton dan pupuk NPK 15-15 sebanyak 25 ton kepada 12 kelompok tani. Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Pertanian, Siar Nasution.
Turut mendampingi Kepala Bidang Tanaman Pangan, Juli Hidayah SP dan para penyuluh pertanian di Kecamatan Siabu.
Kepada wartawan, Siar mengatakan jika bantuan tersebut merupakan hasil kerja keras pemerintah daerah Kabupaten Mandailing Natal untuk menggalang bantuan yang diperlukan petani Madina ke Kementerian Pertanian pada 3 bulan yang lalu.
“Alhamdulillah kerja keras kita untuk melobi bantuan ke daerah kita ini telah terwujud. Nanti akan ada bantuan jenis lain yang sudah kita usulkan, namun belum teken kontrak, itu akan menyusul” jelas Siar.
Ketua kelompok tani Sitada-tada, Junaidi Nasution mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat dan pemerintah daerah atas kepedulian terhadap para petani di Siabu.
Junaidi menyebut, keseluruhan bibit dan pupuk tersebut cukup untuk memenuhi kebutuhan para petani seluas 250 hektar lahan pertanian.
“Alhamdulillah, kami gembira karena semua kelompok tani mendapat bantuan. Ini sangat membantu kami, sebab biaya untuk membeli kebutuhan bibit dan pupuk ini cukup besar, mudah-mudan ini akan kami pergunakan sebaik mungkin” pungkas Junaidi. (Cah)