Direktur Dan Wadir RSKP Dicopot Wali Kota Tebingtinggi

  • Bagikan
Wali Kota Tebingtinggi saat memimpin apel di RSKP Kota Tebingtinggi. Waspada/Ist
Wali Kota Tebingtinggi saat memimpin apel di RSKP Kota Tebingtinggi. Waspada/Ist

TEBINGTINGGI (Waspada): Wali Kota Tebingtinggi Iman Irdian Saragih mencopot Direktur RSUD Kumpulan Pane Irwansyah dari jabatannya.

Selain direktur, Irdian juga mencopot dua wakil direktur (Wadir) dan dua orang dewan pengawas (Dewas) di RSUD Kumpulan Pane.

Hal itu dikatakan Irdian saat memimpin apel siaga bersama seluruh dokter dan tenaga medis di halaman RSUD Kumpulan Pane, Senin (14/4).

“Hari ini saya menyampaikan dan memberitahukan kepada bapak ibu sekalian, saya membebastugaskan (mencopot) direktur dan para wakil direktur dan membebastugaskan dewan pengawas Rumah Sakit Kumpulan Pane,” ujar Irdian di depan ratusan dokter dan tenaga medis RSUD Kumpulan Pane.

Selanjutnya, Irdian mengangkat Pelaksana Tugas (Plt) Dewas RSUD Kumpulan Pane diantaranya, Noviriany Lubis dari BPKPD menggantikan Sri Imbang Jaya Putra, Sara Bintang Saragih dari profesional menggantikan Kamlan Mursyid.

Lalu, Dewas dari unsur Dinas Kesehatan tetap dijabat Henny Sri Hartati. Kemudian, Kabid Pelayanan RSUD Kumpulan Pane Lili Marliana ditunjuk menjadi Plt Direktur.

Dia menjelaskan, alasan pencopotan direktur dan Dewas karena terdapat hasil temuan kerugian uang yang cukup besar pada pemeriksaan Inspektorat.

“Saya sampaikan kepada direktur dan wakil direktur wajib mempertanggungjawabkan selama jabatannya. Itu sudah dilakukan pemeriksaan oleh Inspektorat kemarin, laporan hasil pemeriksaannya cukup lumayan besar,” kata Irdian.

Irdian menyampaikan kepada Plt Direktur RSUD Kumpulan Pane agar jabatan yang diberikan dapat diemban dengan baik.

“Saya sampaikan kepada Plt Direktur agar bekerja dengan profesional, berintegritas dan menjalin komunikasi yang baik dengan seluruh dokter dan tenaga medis,” tegasnya.

Lebih lanjut, Irdian menegaskan kepada seluruh pihak agar tidak mencoba-coba untuk menyuap dirinya untuk mendapatkan jabatan.

“Saya enggak usah dipikirkan, jalankan saja tugas dengan baik,” ujarnya.

Irdian juga berjanji akan menyelesaikan jasa pelayanan (Jaspel) yang tertunggak kepada para tenaga medis di RSUD Kumpulan Pane secara bertahap.

“Saya berjanji kepada seluruh dokter akan menyelesaikan jaspelnya walaupun bertahap mengingat situasi kondisi keuangan kita yang kurang baik,” katanya.

Diketahui, sejak dilantik jadi Wali Kota Tebingtinggi, Irdian sangat fokus dalam pembenahan RSUD Kumpulan Pane. Dia menemukan banyak permasalahan kronis di dalam rumah sakit.

Irdian juga sudah menurunkan tim dari Dinas PUPR agar mendata seluruh sarana prasarana rumah sakit yang rusak. Hal ini dilakukan demi kenyamanan pelayanan kepada masyarakat.(a37)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Direktur Dan Wadir RSKP Dicopot Wali Kota Tebingtinggi

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *