PALAS (Waspada): Pemerintah Kabupaten Padanglawas (Palas) melalui Dinas Sosial menyerahkan bantuan biaya pendidikan dan kebutuhan sehari-hari anak yatim, piatu dan yatim piatu (Yapi) Desember 2023.
Pantauan Waspada, Senin (18/12) di Kantor Pos Sibuhuan bantuan itu diserahkan langsung Kepala Dinas Sosial Palas, H Achmad Fauzan Nasution M.Pd.I didampingi Kabid Rehabilitasi Sosial, Munawar Nasution, MH, Kabid Pemberdayaan Sosial, Parlindungan Hasibuan, S.Sos, dan Kasi Rehabilitasi Sosial, Nurjamilah Pohan, S.Psi serta perwakilan Danramil 08 Barumun.
Achmad Fauzan Nasution, mengatakan bansos Kementerian Sosial (Kemensos) itu merupakan wujud kehadiran dan perhatian pemerintah sesuai dengan amanat undang-undang untuk meringankan beban para anak yatim di daerah tersebut.
Bantuan ditujukan kepada anak-anak yatim dan piatu yang ekonomi keluarganya susah demi meringankan dan membantu kebutuhan pendidikan maupun kebutuhan sehari-hari anak.
“Jadikan bantuan ini sebagai penyemangat untuk lebih giat lagi belajar di Sekolah dan semoga dimasa depan anak-anak kami semua menjadi orang yang sukses,” ucap Kadis Sosial.
Kasi Rehabilitasi Sosial, Nurjamilah Pohan, S.Psi menambahkan, bantuan untuk Desember 2023 itu ditujukan kepada 160 anak yatim dan piatu yang disalurkan oleh kantor Pos Sibuhuan dan Kantor POS Sosa.
Setiap anak penerima bantuan memproleh Rp200 ribu setiap bulan dan diserahkan 2 kali dalam 1 tahun. Kemudian dalam proses pengajuan pencairan di Kantor Pos dipastikan tidak ada pemotongan. (CMS)