Scroll Untuk Membaca

HeadlinesSumut

Dinas Sosial Palas Dinilai Mulai Berpolitik

Kader Partai Gerindra menyerahkan bantuan Dinas Sosial Palas di salah satu panti jompo di Sibuhuan. (Waspada/Ist)
Kader Partai Gerindra menyerahkan bantuan Dinas Sosial Palas di salah satu panti jompo di Sibuhuan. (Waspada/Ist)

PALAS (Waspada): Kepala Bidang Hukum Dewan Pimpinan Daerah Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kabupaten Padanglawas (Palas), Donna Siregar, SH, mempertanyakan kehadiran Partai Gerindra Palas pada penyerahan bantuan Dinas Sosial Palas di salah satu panti jompo di Sibuhuan baru-baru ini.

“Bantuan tersebut kan bersumber dari APBD, apa kapasitas partai Gerindra, atau apakah Dinas Sosial Palas sudah mulai berpolitik,” ucap Donna Siregar, Kamis (17/11) di Sibuhuan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Dinas Sosial Palas Dinilai Mulai Berpolitik

IKLAN
Dinas Sosial Palas Dinilai Mulai Berpolitik

Donna menegaskan, anggaran yang disalurkan itu merupakan uang daerah yang terkumpul dari pajak rakyat dan tidak seharusnya ditumpangi kepentingan dari partai manapun.

“Hal ini dinilai promosi partai politik yang tidak sehat. Sebab, Dinas Sosial tidak berafiliasi dengan partai dan jelas kita sangat keberatan atas kejadian ini,” ucap Donna Siregar.

Kepala Dinas Sosial Palas, Fauzan Nasution, sebelumnya mengatakan kegiatan tersebut merupakan kegiatan Dinas Sosial Palas. Kemudian, pada hari yang sama Pemda Palas kedatangan tamu dari Gerindra Sumut yang juga ikut menyalurkan bantuan kain sarung.

“Kebetulan ada tamu Wakil Ketua DPRD Sumut dari Gerindra yang ikut menghadiri dan memberikan juga bantuan kain sarung,” ucap Kadis Sosial melalui pesan WhatsApp. (CMS)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE