DELISERDANG (Waspada): Pemkab Deliserdang raih penghargaan Inovatif dari Kemendagri bersama 47 kabupaten lainnya pada penganugerahan Innovative Government Award (IGA) tahun 2024 di Hotel Mercure Surabaya Grand Mirama, Jln Raya Darmo No.68-78 Dr. Soetomo Kec.Tegalsari, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (5/12).
Penghargaan diserahkan Plh. Sekretaris Badan Nasional Pengelolaan Perbatasan (BNPP) RI Irjen Pol Makhruzi Rahman, SIk, MH diterima Pj Bupati Deli Serdang Ir. Wiriya Alrahman, MM.
Penilaian IGA terdiri dua aspek, yakni aspek satuan pemerintah daerah dan satuan inovasi daerah dengan total tujuh variabel dan 35 indikator.Aspek satuan pemerintah daerah terdiri dua variabel yaitu institusi dan sumber daya manusia (SDM) dan penelitian aspek satuan inovasi daerah terdiri dari lima variabel, antara lain infrastruktur, kecanggihan produk, kecepatan bisnis proses, output pengetahuan dan teknologi, dan hasil kreatif.
Di sela-sela acara, Pj Bupati menjelaskan, tahun ini telah terjadi kenaikan indeks inovasi daerah di Kabupaten Deli Serdang. Pada 2023, Indeks Inovasi Daerah (IID) berada di skor 59. Pada tahun 2024 naik menjadi skor 66. Secara ketentuan, di atas IID skor 60 daerah tersebut masuk ke kategori sangat inovatif.
“Alhamdulillah, Deliserdang masuk kedalam kategori Kabupaten “sangat inovatif”. Sehingga kita mendapatkan penghargaan berupa piagam dan medali, sebut WirIya seraya mengajak organisasi perangkat daerah (OPD) untuk lebih semangat dalam berinovasi.
Saya mengharapkan kepada OPD untuk menghasilkan inovasi-inovasi baru lagi dengan tujuan bisa membantu pelayanan dan bermanfaat bagi masyarakat supaya lebih cepat, murah dan tepat,” harap Pj Bupati.
Sebelumnya, Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Dr. Ribka Haluk, S.Sos, MM, mengungkapkan, inovasi adalah hal penting dalam kehidupan yang selalu berkembang dinamis, termasuk juga di pemerintahan.
Dia mengingatkan, inovasi yang dihasilkan harus benar-benar bermanfaat bagi masyarakat dan juga pemerintahan. “Maka harus berkreasi, inovasi di semua bidang termasuk pemerintahan. Harapan kita inovasi ini bisa membuat sistem yang baik. Bukan hanya sebatas platform digitalisasi, katanya seraya memberi ucapan selamat kepada penerima IGA 2024,” sebutnya.
Ketua Penyelenggara Penganugerahan IGA 2024, Dr. Yusharto Huntoyuno, MPd mengungkapkan penganugerahan IGA Awards 2024 ini telah melewati tahapan penjaringan dari bulan Juni hingga Juli. Kemudian tahapan pengukuran analisis, indikator, dan indeks inovasi daerah.
Turut mendampingi Pj Bupati Deli Serdang, Kepala Bappeda Litbang Remus H Pardede, Kadis Pendidikan Yudy Hilmawan, Kadis Cipta Karya dan Tata Ruang Rachmadsyah, Kabag Umum Setdakab Imran Doni Fauji dan lainnya (a01/a14)