Copot Sahdin Daulay Demi Kemajuan Pendidikan Di Palas

  • Bagikan
Ketua KNPI Palas, Rasman Hasibuan mendesak pencopotan Plt Kadis Pendidikan Palas, M Sahdin Daulay. (Waspada/Ist)
Ketua KNPI Palas, Rasman Hasibuan mendesak pencopotan Plt Kadis Pendidikan Palas, M Sahdin Daulay. (Waspada/Ist)

PALAS (Waspada): Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Padanglawas (Palas) meminta Bupati Putra Mahkota Alam Hasibuan SE segera mencopot Plt Kadis Pendidikan, M Sahdin Daulay yang dinilai tidak mampu membawa perubahan untuk kemajuan pendidikan di Palas.

“Demi perubahan untuk kemajuan pendidikan di Palas, Sahdin Daulay wajib diganti atau dicopot dari jabatannya sebagai Plt Kadis Pendidikan,” ucap Ketua KNPI Palas Rasman Hasibuan, Rabu (9/4) di Sibuhuan.

Rasman mengatakan, pencopotan itu dinilai suatu keharusan yang harus dilakukan untuk memastikan penyelenggaraan pendidikan yang berkualitas dan berkelanjutan di Palas.

Sebab, Rasman menilai selama kepemimpinan Sahdin Daulay belum mampu menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas dan berkelanjutan di daerah tersebut dan selama kepemimpinannya beberapa persoalan pendidikan kerap muncul maupun terkait dugaan pungli.

Terlebih, Plt oknum Kadis Pendidikan tersebut juga diduga kuat telah terlibat politik praktis yang sebelumnya menentang program perubahan yang dibawakan Bupati dan Wakil Bupati Palas.

“Atas realita ini, kami meminta ketegasan dan komitmen Putra Mahkota dan Achmad Fauzan untuk menempatkan Kadis Pendidikan yang sejalan dan utamanya mampu membawa perubahan kemajuan dunia pendidikan di Palas,” tegasnya. (CMS)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Copot Sahdin Daulay Demi Kemajuan Pendidikan Di Palas

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *