LABUHANRUKU (Waspada): Calon Kepala Desa (Cakades) No: 2 Faisal, Amd dan No: 3, Kholilul Rahman unggul dalam perhitungan sementara Pilkades Pahang dan Indrayaman, Kecamatan Talawi, Rabu (16/11).

Faisal unggul memperoleh 697 suara pada VI TPS meliputi TPS 1, 114, II, 70, III, 113, IV, 126, V, 127 dan VI, 147 dari 1659 jumlah suara sah, 24 suara tidak sah.
Sedangkan No.5, Edi Sahrizal, S.IP, 440, suara, No: 1 Asmayani, Nst 259 suara, No:4, Khaidir, 213, dan No.3 Mhd Said Suhendri, S.E , 50 suara.
Desa Indrayaman Kholilul Rahman memperoleh 234 suara di TPS 5, Kemudian disusul No 2 Satriawan Syahputra 102 suara dan No: 5 Zainal Abidin 14, No:1 Muhammad Kamel dan No: 4 Muhammad Akhyar masing-masing memperoleh 4 dan 1 suara dari 354 jumlah suara, 4 batal.
Sedangkan dua TPS lain, 1 dan 2 No: 2 menang tipis 154 dan 120 dari Cakades No: 3, memperoleh 119 dan 55 suara.
Perhitungan suara Pilkades serentak dari 34 desa di Kabupaten Batubara ini berlangsung aman dan lancar mendapat pengawalan dari unsur Forkopimcam maupun Forkopimda.
Jalannya penghitungan suara di Desa Indrayaman disaksikan langsung Bupati Batubara Ir. H. Zahir, M.AP di lokasi TPS SMK Desa Indrayaman.

Demokrasi Masyarakat
Bupati Zahir mengatakan kalah menang dalam Pilkades merupakan hal biasa dan tidak perlu dipersoalkan. Apa lagi membuat isu-isu negatif sebab sudah merupakan fakta yang terjadi.
Cakades yang belum menang lanjut Bupati Zahir, berusaha pada berikutnya untuk lebih sosialisasi melakukan pendekatan karena merupakan hak demokrasi masyarakat memilih pemimpinnya.
“Pilkades adalah hak demokrasi masyarakat untuk memilih pemimpin desa. Di sini mereka yang memilih siapa yang diinginkan,” ujar Bupati Zahir dalam kunjungannya bersama Kapolres Batubara.(a.18)