KISARAN (Waspada): Bus jamaah haji yang baru pulang dari tanah suci Makkah terlibat laka beruntung di Jalinsum, tepatnya di Kec Meranti, Kab Asahan, Jumat (7/7) sekitar pukul 12.00 WiB, tidak ada korban jiwa, namun jamaah ganti kendaraan.
Plh Kadis Kominfo Arbin Ariadi Tanjung, saat dihubungi Waspada.id, menyebutkan jamaah haji tergabung dalam kloter 3 sebanyak 282 orang, menggunakan tujuh Bus.
“Namun saat tiba di lokasi, salah satu bus mengerem mendadak, sehingga ditabrak oleh bus yang di belakang,” jelas Tanjung.
Tanjung menerangkan, hingga saat ini belum diketahui dengan jelas penyebab laka tersebut, karena masih ditangani oleh pihak yang berwajib.
“Dari laka beruntun ini hanya dua bus yang rusak parah, satu bus tidak bisa berjalan, karena ada kerusakan pada mesin, sehingga jamaah didalamnya dievakuasi dengan bus lain yang telah disiapkan Pemkab Asahan,” kata Tanjung.
Menurut Tanjung, dari kecelakaan ini tidak ada korban, dan tidak ada korban luka-luka, hanya saja terkejut.
“Alhamdulillah, jamaah haji di dalam dua bus tidak mengalami luka,” jelas Tanjung. (a02/a019/a20)