BUPATI Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar menyampaikan sambutan saat meresmikan Masjid Al Dania Dusun III Desa Bandar Setia Kecamatan Percut Seituan, Jum’at (8/3) siang. (Waspada/Khairul K Siregar/B)
PERCUT SEITUAN (Waspada) Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Percut Seituan, Jumat (8/3) siang untuk meresmikan Masjid Al Dania di Dusun III Desa Bandar Setia sekaligus shalat Jum’at perdana dengan Imam Al Ustadz M.Zainuddin, MPd.
Ketua BKM Al Dania Syahbudin Selian dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Bupati Deliserdang yang meluangkan waktunya untuk hadir meresmikan Masjid Al Dania sekaligus shalat Jum’at perdana.
Syahbuddin Selian menjelaskan, masjid ini dibangun diatas tanah seluas 13 x 33 meter yang merupakan infaq dari Ir.L.Wardana. Masjid ini mulai dibangun sejak tahun 2021. “Mudah-mudahan dengan diresmikannya Masjid ini akan membawa keberkahan bagi masyarakat Desa Bandar Setia”kata Syahbudin Selian.

Hal yang sama disampaikan Kepala Desa Bandar Setia Sugiato. Ia menjelaskan bahwa masjid Al Dania Dusun III ini merupakan Masjid yang ke 18 di Desa Bandar Setia. “Khusus di Dusun III ini ada 3 Masjid yang letaknya tidak berjauhan. Walaupun belum seluruhnya selesai , tetapi kami yakin dengan semangat kebersamaan dan kegotongroyongan masjid ini akan selesai dalam waktu dekat terlebih dalam beberapa hari mendatang akan tiba bulan suci ramadhan”kata Sugiato.
Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar dalam sambutannya atas nama Pemkab Deliserdang menyampaikan terimakasih kepada pewakif. “Alhamdulillah setelah saya saksikan ternyata Masjid ini bagus, kalaupun ada kekurangan Insya Allah akan kita bantu makanya saya ikutkan Kepala Dinas terkait”kata Bupati.
Dikatakannya, Masjid merupakan tempat ibadah umat islam. Selain sebagai tempat ibadah, keberadaan masjid ini nantinya juga bisa dijadikan sebagai tempat belajar bagi anak-anak khususnya dalam belajar mengaji dan lainnya dengan harapan ke depan umat islam khususnya generasi muda lebih baik lagi.
“Semuanya ini bisa kita lakukan dengan adanya semangat kebersamaan. Kalau pewakif saja yang berfikir untuk membangun Masjid ini tanpa adanya kebersamaan saya kira itu hal mustahil Justru itu perlu adanya semangat kebersamaan, gotongroyong sehingga hari ini kita bersama-sama bisa melaksanakan shalat Jum’at perdana” kata Bupati seraya berharap masjid ini tidak hanya berdiri megah tetapi lebih penting dari itu memakmurkannya dengan kegiatan ibadah untuk kepentingan umat islam terlebih dalam waktu dekat akan tiba bulan suci ramadhan.
Usai meresmikan Masjid Al Dania, Bupati bersama rombongan meninjau operasi pasar mudah yang dilaksanakan Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Deliserdang di pelataran Kantor Kepala Desa Bandar Setia.
Resmikan Kantor Camat

Usai meresmikan Masjid Al Dania dan meninjau operasi pasar murah, Bupati Deliserdang selanjutnya meresmikan Kantor Camat Percut Seituan di Jl.Abiyoso Dusun XIV Desa Saentis Kecamatan Percut Seituan.
Dalam sambutannya, Bupati menegaskan setelah Kantor Camat ini diresmikan pelayanan kepada masyarakat harus lebih baik setelah Kantor Camat ini dipindahkan dari semula di Desa Tembung ke Desa Saentis.
“Kantor Camat Percut Seituan ini terluas dan terbaik di Kabupaten Deliserdang karena memiliki halaman yang luas. Jadi dengan diresmikannya Kantor Camat ini pelayanan pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan sudah pindah kemari. Artinya baik kantor ini tetapi pelayanan harus lebih baik lagi”tegas Bupati.
Ia tidak ingin mendengar adanya keluhan dari masyarakat karena letak Kantor Camat jauh sehingga akan berpengaruh terhadap pelayanan. “Saya tidak ingin mendengar keluhan karena Kantor Camat jauh, pelayanan publik macet, tertunda ataupun lainnya karena zaman sekarang ini zamannya IT dimana segala informasi cepat sampai. Jadi ketika bangunannya baik, maka pelayanannya kepada masyarakat juga harus lebih baik. Selain itu, Kantor Camat ini harus dijaga kebersihannya “tandas Bupati.
Bupati juga mengatakan bahwa Kecamatan Percut Seituan merupakan Kecamatan yang luas. Jika dihitung jumlah penduduknya ada 8 Kabupaten/Kota yang kalah jumlah penduduknya dengan dengan Kecamatan Percut Seituan.
“Saya bangga dan senang hari ini karena saya pun belajar bekerja dari Kecamatan Percut Seituan ini tahun 1986 setelah lulus PNS dan 9 tahun saya bekerja di Kecamatan Percut Seituan”kata Bupati.
Camat Percut Seituan A.Fitriyan Syukri dalam sambutannya menjelaskan Kantor Camat Percut Seituan yang diresmikan Bupati ini merupakan bangunan yang menjadi kebanggan seluruh masyarakat Percut Seituan. “Berdasarkan sejarah yang ada ini adalah Kantor Camat Percut Seituan yang ke 3. Kantor Camat Percut Seituan pertama kali dipimpin oleh Camat Persiapan tahun 1945 yang Kantornya berada di Jl.M.Yamin saat itu dipimpin oleh Camat Mahmud Hasan, kemudian berjalannya waktu 10 Camat generasi selanjutnya sampai kepada Zainuddin tahun 1966 Kantor Camat kemudian dipindahkan di Jl. Besar Tembung. Dan pada hari ini tanggal 8 Maret 2024 sejarah akan mencatat bahwa Kantor Camat Percut Seituan berlokasi di Jl.Abiyoso Desa Saentis. Jadi sejak tahun 1945 sampai saat ini ada 28 orang Camat yang bertugas di Kantor Camat Percut Seituan”jelas Syukri.
Setelah meresmikan Kantor Camat, Bupati bersama rombongan meninjau seluruh ruangan dimulai dari ruang kerja Camat, Kepala Seksi.
Peresmian Kantor Camat Percut Seituan dirangkai pemberian santunan kepada 10 orang anak yatim. Turut serta mendampingi Bupati dalam kegiatan tersebut antara lain Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Deliserdang H.Khairum Rijal, ST, MAP, Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Rachmadsyah, ST, Kadis Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Janso Sipahutar, ST, Kadis KominfoStan Drs.Khairul Azman, MAP, Kabag Prokompi Setdakab Deliserdang Eko Sapriadi, S.Sos, anggota DPRD Deliserdang masing-masing H.Ismayadi, SH, H.Rahmadsyah, SH, Dr.Misnan Al Jawi. (a01/a14/B)