Scroll Untuk Membaca

Sumut

Bupati Batubara Zahir Terima DIPA Dan TKD 2023

BUPATI Batubara Ir. H. Zahir, M.AP., saar menerima DIPA dan TKD tahun 2023 yang diserahkan Gubsu Edy Rahmayadi.Waspada/Ist
BUPATI Batubara Ir. H. Zahir, M.AP., saar menerima DIPA dan TKD tahun 2023 yang diserahkan Gubsu Edy Rahmayadi.Waspada/Ist

  BATUBARA (Waspada): Bupati Batubara Ir. H. Zahir, M.AP., menerima Daftar Isian Pelaksana Anggaran (DIPA) dan Dana Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) tahun 2023 yang diserahkan oleh Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi.

Bupati Batubara Zahir Terima DIPA Dan TKD 2023

  Rilis Diskominfo Kabupaten Batubara diterima Waspada, Senin (5/12) menyebutkan penyerahan DIPA dan TKD 2023 berlangsung di Aula Tengku Rizal Nurdin, Medan, Jumat (2/12).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Bupati Batubara Zahir Terima DIPA Dan TKD 2023

IKLAN

  Turut mendampingi Bupati Zahir, Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Batubara Hakim, Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Rajali, S.Pd Asisten III Setdakab, Renold Asmara, dan Kepala Bappelitbangda Abdu Zahrul.

  Gubsu Edy Rahmayadi mengatakan sesuai instruksi Presiden RI Jokowi, ada enam fokus kegiatan tahun 2023 yang harus menjadi perhatian bupati/wali kota dalam penggunaan TKD yaitu penguatan kualitas sumber daya manusia (SDM), akselerasi reformasi sistem perlindungan sosial, melanjutkan pembangunan infrastruktur, infrastruktur untuk sentra ekonomi baru, revitalisasi industri dan reformasi birokrasi.

  Meminta bupati/wali kota serta kementerian dan lembaga untuk mempercepat realisasi anggaran sebagai upaya mempercepat pertumbuhan ekonomi dan jangan ditumpuk di bank.” Tanggal 2 Januari (2023) diminta sudah running,” sebutnya.

Bupati Batubara Zahir Terima DIPA Dan TKD 2023

  Plt. Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Sumut Heru P Nugroho menyebutkan ada empat permasalahan percepatan belanja pemerintah daerah (Pemda) tahun 2022, antara lain lambatnya pengesahan APBD, penetapan pejabat perbendaharaan, rencana umum pengadaan barang dan jasa terlambat disusun dan proses pengadaan barang jasa terlambat dilakukan yang perlu perhatikan di 2023.

  Hal ini untuk akselerasi implementasi dan kualitas anggaran, laksanakan segera di awal tahun, agar masyarakat langsung bisa merasakan dampaknya. (a.18)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE