Bunda PAUD Tapsel Dapat Penghargaan Dari BPJamsostek

  • Bagikan

P.SIDEMPUAN (Waspada) : Bunda PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Ny Rosalina Dolly Pasaribu dapat penghargaan dari Badan Penyelengara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Padang Sidempuan

Kepala BPJamsostek Cabang Padang Sidempuan Dr.Sanco Simanullang ST, MT, didampingi staf penanggungjawab Wilayah Tapsel Apri Tanti Hutagaol, SS, Kamis (19/5) mengatakan pemberian penghargaan itu sebagai ucapan terimakasih dan apresiasi atas peran besar dan kepedulian Bunda Paud Tapsel dalam perlindungan ketenagakerjaan sektor pendidikan.

“Pemberian penghargaan kepada istri Bupati Tapsel itu, berdasarkan peran sertanya mensukseskan UU No. 24 tahun 2011 tentang BPJS dan Instruksi Presiden No. 2 Tahun 2011 tentang Optimalisasi Program Jamsostek, khususnya terhadap guru Paud,” kata Dr.Sanco Simanullang.

Piagam penghargaan dari BPJamsotek Padang Sidempuan tersebut, papar Dr.Sanco Simanullang diberikan kepada Bunda PAUD Tapsel pada acara pengukuhan Bunda PAUD Se- Kabupaten Tapanuli Selatan di komplek Kantor Bupati Tapsel, Desa Situmba, Kecamatan Sipirok tanggal 13 Mei 2022.

Pemberian penghargaan itu disaksikan Bupati Tapsel H. Dolly Putra Parlindungan Pasaribu S.Pt. MM secara daring, Kadis Pendidikan Tapsel Arman Pasaribu S.Sos M.Si, Kabid Pembinaan Paud Dinas Pendidikan Tapsel Rizki Yuhdiana Siregar, S.Pd , pimpinan OPD, Camat serta guru dan siswa Paud.

Keberhasilan Bunda PAUD Tapsel dalam memberikan motivasi dan dorongan kepada guru PAUD, lanjut Dr.Sanco Simanullang patut menjadi contoh bagi daerah lainnya untuk berperan aktif dalam mensukseskan program Jamsostek sesuai dengan Inpres No. 2 Tahun 2011 tentang Optimalisasi Program Jamsostek.

“Kita berharap para Bunda PAUD di 12 Kabupaten/Kota di wilayah BPJamsostek Sidimpuan (Tabagsel, Tabagteng dan Kepulauan Nias) dapat mengikuti jejak Bunda PAUD Tapsel ini,” harap Sanco Simanullang.

Perlindungan Jamsostek Penting

Bupati Tapanuli Selatan H. Dolly Putra Parlindungan Pasaribu S.Pt. MM dalam mengungkapkan bahwa pihaknya secara sadar menganggap pentingnya perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi setiap pekerja.

“Sebenarnya sebelum menjadi Bupati, kami sudah terlebih dahulu kenal dengan dunia asuransi bersama dengan Bunda Paud dan sangat sadar dan tahu bagaimana pentingnya perlindungan terhadap resiko kerja, ” jelas Bupati Tapsel.

Atas dasar hal itu, lanjut Dolly Putra Parlindungan Pasaribu, sebagai pemerintah, pihaknya merasa berkewajiban untuk mendorong dan memberikan edukasi kepada seluruh warga untuk mendapatkan perlindungan dari BPJamsostek.

Menurut Bupati, risiko kerja terkadang tidak bisa disanggah seperti kematian.Tanpa sumber nafkah lainnya, keluarga ahli waris dari pekerja itu akan susah atau setidaknya menghadapi kesulitan pasca tulang punggung pencari nafkah tiada.

“Kini, negara sudah hadir dengan memberikan santunan untuk kejadian yang tidak di duga tersebut untuk membantu masyarakat yang mengalami musibah.Sukses untuk Bunda Paud, terimakasih kepada Jamsostek,” tutup Dolly.

Sementara, Bunda Paud Tapsel Ny Rosalina Dolly Pasaribu juga mengucapkan terimakasih kepada BPJS Ketenagakerjaan yang telah memberikan edukasi, pelayanan kepada guru Paud di Kabupaten Tapanuli Selatan .

Ny Rosalina Dolly Pasaribu menegaskan bahwa pihaknya sedang gencar mendorong seluruh guru Paud di kecamatan dan desa untuk mengikuti program perlindungan dari Negara berupa BPJamsostek

“Walau kami sebenarnya tidak mengharapkan adanya pemberian penghargaan kepada kami, tetapi sekali lagi menyampaikan terimakasih kepada Jamsostek,” katanya sembari mengajak guru yang belum daftar untuk segera didaftarkan.

Senada dengan Bupati Tapsel dan Bunda Paud Tapsel, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tapanuli Selatan Arman Pasaribu, S.Sos, MSi juga mengapresiasi BPJamsostek yang memberikan edukasi dan pelayanan terbaik bagi seluruh pekerja di Tapanuli Selatan, hingga ke sektor Guru Paud.(a39)

  • Bagikan