BRI BO Tanjungbalai Bagikan 300 Takjil Kepada Masyarakat

  • Bagikan
BRI BO Tanjungbalai Bagikan 300 Takjil Kepada Masyarakat

TANJUNGBALAI (Waspada) : BRI BO Tanjungbalai menggelar kegiatan sosial dengan membagikan 300 paket takjil kepada masyarakat yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman No. 237, Tanjungbalai, Rabu (12/3).

Aksi ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat, khususnya bagi kaum Muslim yang tengah menjalankan ibadah puasa.

Pemimpin Cabang BRI BO Tanjungbalai, Heldin Suranta Tarigan, menyampaikan, kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program sosial yang telah dilaksanakan sepanjang Ramadhan.

BRI BO Tanjungbalai Bagikan 300 Takjil Kepada Masyarakat

“Kami berharap pembagian takjil ini dapat membantu masyarakat yang masih beraktivitas menjelang waktu berbuka puasa,” ucap Heldin.

Ramadhan katanya, adalah momen yang tepat untuk memperbanyak kebaikan, dan BRI BO Tanjung Balai ingin berkontribusi tidak hanya dalam pelayanan keuangan, tetapi juga dalam kepedulian terhadap sesama.

BRI BO Tanjungbalai Bagikan 300 Takjil Kepada Masyarakat

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 17.00 WIB ini berlangsung lancar dan mendapat respons positif dari masyarakat. Banyak pengendara dan pejalan kaki yang melintas antusias menerima takjil yang dibagikan oleh para pekerja BRI BO Tanjungbalai. (a21/a22).


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

BRI BO Tanjungbalai Bagikan 300 Takjil Kepada Masyarakat

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *