Scroll Untuk Membaca

Sumut

Beri Semangat Personel, Kapolres Dan Ketua Bhayangkari Beri Bingkisan

PEMATANGSIANTAR (Waspada): Guna memberi semangat kepada personel yang bertugas di Pos Pengamanan (Pospam) dan Pos Pelayanan (Posyan) Operasi Ketupat Toba 2023, Kapolres dan Ketua Bhayangkari Kota Pematangsiantar meninjau dan memberi bingkisan.

“Kunjungan ke Pospam dan Posyan ini untuk memberikan semangat kepada personel yang melaksanakan tugas serta memastikan kesiapan dan cara bertindak pelaksanaan Operasi Ketupat Toba di wilayah hukum Polres,” jelas Kapolres AKBP Fernando, Rabu (20/4).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Beri Semangat Personel, Kapolres Dan Ketua Bhayangkari Beri Bingkisan

IKLAN

Selain itu, menurut Kapolres kunjungannya bersama Ketua Bhayangkari Cabang Polres Ny. Mourine Fernando untuk meminta kepada personel tetap memberikan pelayanan dengan rasa nyaman pada masyarakat pemudik yang melintasi Pematangsiantar selama pelaksanaan Operasi Ketupat Toba 2023.

Kapolres juga memberikan semangat kepada personel gabungan TNI-Polri dan instansi terkait dengan memberikan bingkisan sebagai bentuk dukungan agar dalam pelaksanaan tugas di Pospam dan Posyan lebih bersemangat serta memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat yang melaksanakan mudik. “Selamat bertugas.”(a28).

Beri Semangat Personel, Kapolres Dan Ketua Bhayangkari Beri Bingkisan

Kapolres AKBP Fernando (kiri) bersama Ketua Bhayangkari Cabang Polres Ny. Mourine Fernando mengunjungi Pospam dan Posyan Operasi Ketupat Toba 2023 dan memberikan bingkisan guna memberi semangat kepada personel yang bertugas, Kamis (20/4).(Waspada-ist).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE