Scroll Untuk Membaca

Sumut

Baznas Sosialisasi Pengumpulan Zakat Di Simangambat

MADINA (Waspada): Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Mandailingnnatal melakukan sosialisasi pengumpulan zakat di Kelurahan Simangambat, Kec. Siabu, Kab. Madina, Rabu (25/10) malam.

Sosialisasi ini dilakukan Ketua Baznas Madina Amir Mahmud, SAg, MH dan Wakil Ketua I (Bidang Pengumpulan) Akhir Mada Daulay, SPdI, MPd.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Baznas Sosialisasi Pengumpulan Zakat Di Simangambat

IKLAN

Sosialisasi sekaligus silaturahmi ini dihadiri unit pengumpul zakat (UPZ) dan sejumlah tokoh masyarakat Simangambat, Ketua MUI Kecamatan Siabu, Lurah Simangambat serta Kepala Lingkungan dan pengurus UPZ.

Wakil Ketua I Baznas Madina Akhir Mada Daulay, SPdI menjelaskan, sosialisasi ini dilakukan untuk mengoptimalkan pengumpulan zakat.

“Tentu saja, zakat yang dikumpulkan bukan saja zakat fitrah, termasuk zakat mal. Kita ingin pengumpulan zakat tepat sasaran dan dapat membantu masyarakat lebih maksimal,” ujar Akhir Mada Daulay.

Diharap, setelah panen padi, pengumpulan zakat juga dimaksimalkan di desa ini untuk membantu masyarakat Simangambat.

Akhir Mada Daulay mengungkapkan, sosialisasi dan silaturahmi insya Allah dilanjutkan ke UPZ di berbagai desa di Mandailingnatal. (irh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE