Scroll Untuk Membaca

Sumut

Baznas Palas Salurkan Zakat Gharimin Kepada Mahasiswi Kurang Mampu

Baznas Palas Salurkan Zakat Gharimin Kepada Mahasiswi Kurang Mampu
H. Pangihutan Hasibuan, S.Pd, pimpinan Baznas Palas menyalurkan zakat untuk bantuan biaya penyusunan skripsi.(Waspada/dok)

PALAS (Waspada); Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Padanglawas (Palas) salurkan Zakat Gharimin kepada mahasiswi kurang mampu.

Ketua Baznas Kabupaten Padanglawas, H. Paraduan Tanjung, Rabu (14/6) mengatakan, zakat gharimin diberikan kepada orang terlilit hutang, termasuk mahasiswi yang terhutang, tidak mampu melunasi uang kuliah.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Baznas Palas Salurkan Zakat Gharimin Kepada Mahasiswi Kurang Mampu

IKLAN

Adapun yang menerim zakat gharimin, termasuk Mila Nasution, anak kesembilan dari 11 bersaudara, mahasiswi semester VI, Akbid Baruna Husada Sibuhuan.

Durriah Rizki, warga Desa Hasahatan Jae Kecamatan Barumun Baru, semester V, jurusan PIAUD dan Doarni Lubis, warga Desa Huta Dolok Kecamatan Lubuk Barumun, mahasiswi semester pertama jurusan PGMI STAI BR.

Kemudian Elvida Hasibuan, warga Desa Mananti, Kecamatan Hutaraja Tinggi, mahasiswi semester VII, S1 manajemen di Universitas Pasir Pangaraian menerima bantuan untuk penyusunan skripsi.

Paraduan Tanjung bersama pimpinan Baznas lainnya, seperti Mardan Siregar, SH, Ahmad Zaki Daulay, S.Pd, H. Pangihutan Hasibuan, S.Pd, dan Drs. H. Abdul Haris berharap penerima zakat gharimin diberikan keberkahan.

“Namun semua yang dilakukan dan disalurkan juga tidak terlepas atas kebaikan dan keikhlasan para muzakki yang telah mempercayakan Baznas Palas menyalurkan zakatnya,” katanya. (a30)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE