PADANGLAWAS ( Waspada ): Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Padanglawas (Palas) menyalurkan bantuan program kemanusiaan atas musibah kebakaran asrama putus Pondok Pesantren (Ponpes) Gunung Selamat.
Pimpinan Baznas Palas, H. Paraduan Tanjung melalui Ahmad Zaki Daulay, S.Pd, Sabtu (11/2) mengatakan, bantuan terhadap musibah kebakaran asrama putri Ponpes Gunung Selamat Aek Nabara Kec. Aek Nabara Barumun, diterima langsung H. Abdullah Khomis, S.Ag selaku pimpinan Ponpes didampingi para ustadz, ustadzah dan pengasuh.
Dikatakan, sekalipun bantuan yang diberikan hanya sekedar, tetapi diharapkan dapat meringankan beban, dan memberi semangat serta motivasi bagai para santri bahwa mereka memang mendapat perhatian banyak pihak.
Karena itu kata Zaki, terimakasih kepada para Muzakki yang telah menyalurkan zakatnya ke Baznas Palas, semoga Allah senantiasa memberikan keberkahan dan limpahan rezeki.
“Bagaimanapun kita berharap semoga para santri dan pengasuh Ponpes Gunung Selamat Aeknabara diberikan kesabaran dan ketabahan atas musibah yang terjadi beberapa waktu lalu,” sebutnya.
Sebelumnya, pihak Kementerian Agama Kabupaten Padanglawas dan Badan Silaturrahim Pondok Pesantren Kabupaten Padanglawas (BSPPL) juga telah mengunjungi Ponpes Gunung Selamat Aeknabara pasca musibah kebakaran sekaligus memberikan bantuan. (a30)
Pimpinan Baznas Palas, H. Paraduan Tanjung melalui Ahmad Zaki Daulay, S.Pd salurkan bantuan program kemanusiaan pasca musibah kebakaran asrama putri ponpes Gunung Selamat Aeknabara, Kabupaten Padanglawas.(Waspada/Ist)