TELUKDALAM, Nisel (Waspada): Badan Pengawasan Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Nias Selatan terus melakukan pengawasan proses sortir dan pelipatan surat suara pemilihan umum 2024 di gudang A logistik KPU Nias Selatan di Jln. Pasir Putih Kelurahan Pasar Telukdalam, Senin (18/12).
Pengecekan yang dilakukan oleh Ketua Bawaslu Nias Selatan, Neli Pesta Hartati Zebua didampingi jajaran dalam tugas sebagai pengawasan bertujuan agar seluruh tahapan Pemilu baik Pileg dan Pilpres 2024 yang akan datang berjalan dengan lancar dan aman.

Neli menjelaskan bahwa melalui pengawasan yang dilakukan, pihaknya berharap seluruh proses berjalan sesuai dengan peraturan yang berlaku. Hingga saat ini, belum ada tanda-tanda pelanggaran yang terdeteksi.
Sesuai pengamatan, pihaknya bersama jajaran melihat semua proses berjalan lancar mulai dari 14 Desember kemarin hingga hari ini, petugas juga merupakan tenaga yang profesional, ungkap Neli.
“Kita terus awasi secara ketat, pengawasan melekat yang kita lakukan, karena memang tahapan sortir dan pelipatan surat suara ini menjadi salah satu tahapan yang sangat penting pada Pemilu 2024,” ujar Neli.
Pada kesempatan itu, Ketua Bawaslu Nisel berharap kepada seluruh elemen masyarakat turut berpartisipasi melakukan pengawasan seluruh proses tahapan Pemilu yang sedang berlangsung agar hasil dari pesta demokrasi kali ini semakin baik. (a26/chbg).