Scroll Untuk Membaca

Sumut

Bacalon Wabup Wing Ganda Munthe Komitmen Sejahterakan Petani Deliserdang

Bacalon Wabup Wing Ganda Munthe Komitmen Sejahterakan Petani Deliserdang
Wing Ganda Munthe saat mengembalikan berkas formulir pendaftaran Bacalon Wabup Deliserdang kepada Pengurus NasDem Deliserdang. (Waspada/Ist)

DELISERDANG (Waspada): Bakal Calon (Bacalon) Wakil Bupati (Wabup) Deliserdang Wing Ganda Munthe menyatakan dirinya akan maju Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 dengan berkomitmen untuk menyejahterakan masyarakat khususnya para petani yang ada di Kabupaten Deliserdang.

Hal itu diungkapkan Wing Ganda Munthe yang merupakan Pengusaha Sawit, Villa Gading dan Sarune Cafe asal Kecamatan Delitua usai mengembalikan berkas formulir pendaftaran sebagai Bacalon Wabup Deliserdang di Partai Demokrat dan Nasdem, Selasa (7/5) di Lubukpakam. Sebelumnya dia sudah mengembalikan formulir pendaftarannya di PDI-P Deliserdang.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Bacalon Wabup Wing Ganda Munthe Komitmen Sejahterakan Petani Deliserdang

IKLAN

Wing Ganda Munthe yang juga anak bungsu dari salah satu mantan Kepala BPN Deliserdang ini mengatakan, dia memiliki cita-cita yang tinggi menjadi Wabup Deliserdang, untuk meningkatkan pembangunan di Deliserdang dari segi infrastruktur yang bisa menjangkau ke daerah pertanian maupun pelosok.

Hasil pengamatannya, masih banyak daerah pertanian dan masih ada daerah pelosok yang belum bisa dijangkau transportasi mobil, sehingga saat panen masih bingung menjual kemana hasil pertaniannya. Pada akhirnya terpaksa dijual kepada penampung dengan harga yang belum bersaing.

“Saya kan petani, tahu berapa dana yang dikeluarkan untuk mencapai hasil panen, sementara saat dijual harganya tidak memadai. Dengan izin Tuhan, kita akan membantu petani hingga dapat menjamin bisa menjual hasil panen dengan harga yang bisa memadai” ujarnya.

Ada beberapa keinginannya menjadi Wabup Deliserdang, namun dirinya siap bersinergi dengan calon Bupati yang akan didampinginya. “Kita kan tahu ada beberapa batasan menjadi wakil Bupati sesuai peraturan, dan harus mendukung wujudkan visi-misinya” jelasnya. (a16)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE