SERGAI (Waspada): Polres Serdangbedagai (Sergai) saat ini sedang melaksanakan razia pengamanan operasi khusus kepolisian lilin Toba 2023 dan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD). Beberapa titik dianggap rawan menjadi lokasi razia.
Selama dua hari Polsek Perbaungan dan Polsek Firdaus melaksanakan razia dalam rangka cipta kondisi selama Ops lilin toba tersebut, beberapa titik diantaranya Kota Perbaungan tepatnya simpang Pantai Cermin dan jalan menuju objek wisata Pantai Cermin.
Sedangkan untuk wilayah Seirampah razia dilaksanakan di jalinsum Medan-Tebingtinggi tepatnya di Desa Liberia dan depan Mapolres Sergai. Sedangkan di Seibamban razia dilakukan di Desa Suka Damai, Kec. Seibamban, Sergai.
Razia di Perbaungan dan Seirampah Sabtu (16/12) itu menurunkan Kabag Ops Kompol L Siregar, Kasat Intel AKP Siswoyo, Kasi Propam AKP Adi Santika, Kapolsek Perbaungan AKP M Tambunan, Kapolsek Firdaus AKP Idham Halik, serta personil Polsek Perbaungan dan Firdaus.
Dari razia yang dilakukan Polsek Firdaus dilakukan tilang terhadap para pengendara sepeda motor roda dua 4 unit roda empat satu unit. Sedangkan Polsek Perbaungan tidak ditemukan adanya pengendara atau kendaraan yang melanggar hukum.
Ps Humas Polres Sergai Iptu Edward Sidauruk Minggu (17/12) mengatakan razia pengamanan operasi khusus kepolisian Lilin Toba 2023 dalam rangka cipta kondisi selama Ops Lilin Toba.
Para pengendara tetap berhati-hati berkendara dan melengkapi dokumen kendaraan bermotor, razia ini akan tetap dilakukan untuk cipta kondisi selama Ops Lilin Toba, papar Edward Sidauruk. (cmw)