DELISERDANG (Waspada): Bupati Deliserdang H. Asri Ludin Tambunan menyerahkan bantuan perlengkapan sekolah kepada 10 anak pesisir di Kecamatan Panta Labu.
Bantuan tersebut diserahkan oleh Camat Pantai Labu yang diwakili Sekretaris Camat (Sekcam) Azizur Rahman S.STP, M.Si bersama Kepala Puskesmas (Kapus) Pantai Labu dr. Benny L.Bukit M.Kes di tempat pengolahan ikan asin Desa Pantai Labu Pekan, Rabu (12/3/25).
Ke-10 anak pesisir yang menerima bantuan tersebut ada yang pelajar SD-SMP dan SMA yang turut didampingi para orang tuanya.
Bantuan perlengkapan sekolah berupa tas sekolah, satu stel pakaian seragam sekolah, sepatu dan buku.
“Perlengkapan sekolah ini merupakan bantuan dari Bapak Bupati untuk anak -anak pesisir di Pantai Labu,” kata Kapus Pantai Labu dr.Benny L Bukit.
Diceritakan Benny, bantuan ini berawal dari kunjungan Bupati Asri Ludin Tambunan ke TPI Pantai Labu, Senin (10/3/25).
Selanjutnya, bupati meninjau lokasi pengolahan ikan asin. Ketika melihat di tempat pengolahan ikan Asin, ada anak-anak usia sekolah membantu ibunya bekerja, Asri Ludin langsung menanyakan sekolah anak-anak tersebut.
Para ibu menjelaskan anaknya membantu membersihkan ikan setelah pulang sekolah untuk mencari upah sebagai menambah pendapatan keluarga.
Menurut Benny, hal itulah membuat Bupati Deliserdang merasa tersentuh untuk membantu perlengkapan sekolah anak-anak pesisir.
“Karena itu lah hari ini kami menyerahkan bantuan tersebut,” papar Benny seraya berharap bantuan yang dapat menambah semangat belajar anak-anak pesisir ini.
Sekcam Pantai Labu, Azizur Rahman juga berharap, bantuan alat sekolah dari Bupati Deliserdang dapat menjadi suport bagi anak untuk sekolah lebih baik lagi.
Imah, 45, mewakili orang tua penerima bantuan mengucapkan terima kasih kepada Bupati Deliserdang dr.Asri ludin yang telah memberikan bantuan perlengkapan sekolah kepada anak-anak mereka.
“Bantuan ini sangat bermanfaat dan sangat membantu kami sebagai orang tua yang bekerja pembersih ikan di pengolahan ikan asin. Semoga Bapak Bupati dan keluarga di beri kesehatan, serta rezeki yang berlimpah dari Allah SWT agar lebih banyak masyarakat yang terbantu,” bilangnya.
Tampak hadir pada kesempatan itu, Kepala Desa Pantai Labu Pekan Samsul Bahri dan Staf Kecamatan Pantai Labu.(rin)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.