SIMALUNGUN (Waspada): Asmen, S.Pd, M.Pd, dan Hj. Rosnah Damanik, S.PdI terpilih menjadi Ketua Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah dan Pimpinan Daerah (PD) Aisyiyah Kabupaten Simalungun, periode 2022 – 2027 dalam Musyda (Musyawarah Daerah) ke-8 yang digelar aula gedung SMA Muhammadiyah Serbalawan, Sabtu – Minggu (15-16/7).
Musyda Muhammadiyah – Asyiyah ke-8 Kabupaten Simalungun dibuka secara resmi oleh Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Utara, Prof Dr H Hasyimsyah, MA.
Kegiatan Musyda berlangsung tertib aman dan lancar. Diawali dengan rapat dan sidang-sidang, termasuk laporan pertanggung jawaban kepengurusan sebelumnya, serta pemilihan 13 formatur untuk Pimpinan Daerah Muhammadiyah, 9 formatur untuk Pimpinan Daerah Aisyiyah.

Acara Musyda diikuti para pemegang mandat hak suara mewakili utusan PDM, Cabang, Ranting Muhammadiyah se Kabupaten Simalungun, utusan Ortom seperti Pemuda Muhammadiyah, Tapak Suci, Nasiyatul Aisyiah, Ikatan Pelajar dan Hitzbul Wathan.
” Agenda Musyda, seperti laporan pertanggungjawaban pimpinan daerah sebelumnya, penyusunan program dan agenda pemilihan pimpinan daerah untuk periode 2022 – 2027 berjalan tertib aman dan lancar serta demokratis,” tegas Zul Anhar, Ketua Panitia Musyda.
Dari 39 calon formatur, peserta hanya memilih 13 anggota formatur Pimpinan Daerah Muhammadiyah Simalungun. Ke 13 anggota formatur pimpinan terpilih masing-masing Jamal Damanik (86 suara), H. Tugio WR (82 suara), Bahrum Saragih (78 suara), Zul Anhar (69 suara), Fadhli (67 suara), Syahrial Hadi (62 suara), M. Yamin Purba (62 suara), M. Rasyid Nasution (56 suara), Hasuna Damanik (56 suara), Ruswandi (54 suara), Mubariq Khadiansyah (52 suara), Asmen (49 suara), Khairudin Harahap (45 suara).
Setelah melakukan rapat singkat, ke 13 anggota formatur terpilih tersebut menetapkan, Asmen, M.Pd, menjadi Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Simalungun peeiode 2022 – 2027.
Bersamaan dengan itu, hasil musyawarah Aisyiyah berhasil menetapkan kembali Hj. Rosnah Damanik, S.PdI menjadi ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Simalungun periode 2022-2027.
Kegiatan Musyda ke 8 Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Simalungun, ditutup secara resmi oleh Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumut, Mario Kasduri, Minggu (16/7) pagi.(a27).
Berita terkait: