Anggota DPRD Dan Mantan Wali Kota Sidimpuan Pasombu Lungun

  • Bagikan

P. SIDIMPUAN (Waspada) : Anggota DPRD Kota Padangsidimpuan Periode 2004-2009 sampai 2019-2024 dan mantan Walikota Padangsidimpuan kumpul di objek wisata Syakira View, Aek Sabaon, Kecamatan Marancar, Kabupaten Tapanuli Selatan, Minggu (16/1).

Pertemuan yang diberi nama Pasombu Lungun (pelepas rindu) Ikatan Keluarga Anggota DPRD Padangsidimpuan Periode 2004-2024 untuk membangun kebersamaan dihadiri mantan Wali Kota Padangsidimpuan pertama selama dua Periode (2001-2012) Drs. zulkarnaen Nasution.

Mantan Wali Kota Padangsidimpuan Periode 2013-2018 Andar Amin Harahap, mantan Pj.Wali Kota Padangsidimpuan 2012-2013, mantan Ketua DPRD Padangsidimpuan Periode 2004-2009 Bulkainy Nasution.

Kemudian mantan Ketua DPRD Padangsidimpuan Periode 2009-2014 Azwar Syamsi Lubis, mantan Ketua DPRD Padangsidimpuan Periode 2014-2019 Taty Aryani Tambunan seta sejumlah mantan anggota anggota DPRD Padangsidimpuan Periode 2004-2009 sampai 2014-2019.

Sedangkan Anggota DPRD Padangsidimpuan Periode 2019-2024 yang hadir antara lain H.Marataman Siregar, H.Erwin Nasution, Iswand Arisandy, Parsaulian Lubis, Eliyati, Erfi J.Samudra dan Imam Gozali Harahap.

Ketua Panitia Pasombu Lungun Ikatan Keluarga Anggota DPRD Padangsidimpuan Periode 2004-2024 mengatakan pertemuan tersebut tidak ada nuansa politik karena tujuannya hanya untuk mempererat tali silaturrahmi keluarga anggota dan mantan Anggota DPRD Padangsidimpuan.

“Perlu diluruskan, pertemuan ini tidak ada unsur negatif. Selain melepas rindu dan mempererat silaturrahmi, sekadar berbincang semangat kemajuan Padang Sidempuan ke depan agar lebih maju,” kata Taty.

Mantan Wali Kota Padangsidimpuan pertama Drs.Zulkarnaen Nasution mengatakan kegiatan Pasombu Lungun tsebut sangat baik dengan harapan kegiatan itu dapat memberikan sumbangsih pemikiran dalam rangka kemajuan Kota Padangsidimpuan.

Sedangkan mantan Ketua DPRD Padangsidimpuan Bulkainy Nasution, berharap pertemuan tersebut dapat menyatukan persepsi, pemikiran demi keberlanjutan, kekompakan dalam rangka Padang Sidempuan yang maju dan jaya.

Mantan Wali Kota Padangsidimpuan Periode 2013-2018 Andar Amin Harahap yang saat ini menjabat sebagai Bupati Padang Lawas Utara mengatakan mengatakan DPRD yang diisi para politisi dari berbagai partai politik tentu banyak politiknya, tapi jangan semua dipolitisir.

Pada kesempatan H.Azwar Syamsi Lubis, Khoiruddin Rambe dan Imran Syah sebagai Ketua, Sekretaris dan Bendahara Ikatan Keluarga Anggota DPRD Padangsidimpuan Periode 2004-2024.(a39).




Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Anggota DPRD Dan Mantan Wali Kota Sidimpuan Pasombu Lungun

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *