Scroll Untuk Membaca

SumutHeadlines

Anak Ditabrak, Ketua KPU L.Batu Dituding Menganiaya

Zafar Siddik Pohan, S.Sos, M.Si. Waspada/Ist
Zafar Siddik Pohan, S.Sos, M.Si. Waspada/Ist

RANTAUPRAPAT (Waspada); Orang tua mana yang tidak sedih dan khawatir bila anaknya yang masih balita berumur 2,5 tahun bermain di depan rumah ditabrak pengendara sepeda motor, malah dituding menganiaya pengendera.

“Siapa nggak sedih bang. Dah ‘lah anak awak ditabrak malah dituding lagi menganiaya,” ungkap Zafar Siddik Pohan, S.Sos, M.Si kepada Waspada.id, Kamis (16/5) melalui telepon seluler.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Anak Ditabrak, Ketua KPU L.Batu Dituding Menganiaya

IKLAN

“Tudingan itu tidak benar. Saya tidak ada melakukan penganiayaan kepada kedua perempuan yang membawa sepeda motor,” ungkap Zafar.

“Saat anak saya ditabrak, saya langsung bergegas menghampiri si kecil yang terkapar di jalan. Kepalanya berdarah. Saya pangku sembari saya meneteskan air mata,” terang Zafar.

Zafar menjelaskan, usai ditabrak, dia segera membawa anaknya ke rumah sakit. Di perjalanan, anaknya sempat muntah. Hal itulah yang membuat kekhawatiran bila pendarahan itu mengganggu syaraf kepala.

Dokter yang menangani mengatakan, kalau terjadi lagi secara berulang muntah maka si balita wajib opname.

“Alhamdulillah, berkat pertolongan Allah SWT, sampai hari ini masih baik-baik saja. Si kecil hanya rawat jalan,” paparnya.

Sementara itu beredar informasi bahwa Ketua KPU Labuhanbatu diadukan pengendera sepeda motor yang menabrak anaknya karena dituding melakukan penganiayaan.

Kedua pengendara yang dikabarkan kakak-beradik berinisial RY, 18, mahasiswi dan RAN.

RY dan RAN didampingi keluarganya membuat pengaduan ke Polres Labuhanbatu dengan STPL bernomor LP/B/607/V/2024/SPKT/POLRES LABUHANBATU.

Dalam laporan itu dijelaskan bahwa RY dan RAN berboncengan melintas mengendarai sepeda motor di Jalan Padang Bulan pada 14 Mei 2024 sekira pukul 17.00 WIB.

RAN terkejut melihat seorang anak tiba-tiba menyeberang jalan. Sepeda motorpun tidak terkontrol sehingga menyenggol anak tersebut. RAN pun spontan menghentikan sepeda motornya berniat menolong.

Namun sayang, diduga orang tua si anak berlari ke arah RAN berhenti dan menendang RY dan RAN dari belakang saat masih berada di atas sepeda motor. (a07)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE