Scroll Untuk Membaca

Sumut

Akses Transportasi Ke Sosa Timur Terganggu, Warga Angkut TBS Ke Riau

Akses Transportasi Ke Sosa Timur Terganggu, Warga Angkut TBS Ke Riau

Akses Transportasi Ke Sosa Timur Terganggu, sarana infra struktur jalan dan jembatan rusak akibat musim hujan, warga Sosa Timur terpaksa mengangkut TBS ke Rokan Hulu provinsi Riau. (Waspada/Idaham Butar Butar/B)

PADANG LAWAS (Waspada); Menyusul musim hujan berkepanjangan mulai November telah membuat akses transportasi ke wilayah Kecamatan Sosa Timur terganggu, Bahkan warga terpaksa mengangkut hasil perkebunan, TBS kelapa sawit ke daerah Rokan Hulu Provinsi Riau.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Akses Transportasi Ke Sosa Timur Terganggu, Warga Angkut TBS Ke Riau

IKLAN

Muhammad Isra, tokoh masyarakat kecamatan Sosa Timur yang juga ketua KNPI kabupaten Padang Lawas, Selasa (2/1), menyusul tingginya curah hujan sejak awal November telah membuat kondisi sarana infra struktur jalan dan jembatan di beberpa wilayah kecamatan rusak dan sulit dilalui.

Akses Transportasi Ke Sosa Timur Terganggu, Warga Angkut TBS Ke Riau

Tidak terkecuali dengan kondisi infra struktur jalan dan jembatan di daerah kecamatan Sosa Timur kabupaten Padang Lawas. Sehingga masyarakat kecamatan Sosa Timur yang mayoritas petani kebun sawit kesulitan mengangkut hasil kebun berupa TBS kelapa sawit.

Akses Transportasi Ke Sosa Timur Terganggu, Warga Angkut TBS Ke Riau

Bahkan kondisi jalan yang licin dan seperti bubur lumpur, sehingga sulit untuk dilalui kendaraan truk pengangkut buah sawit, sepeda motor juga sulit untuk melintas.

Apalagi sejak semalam setelah jembatan yang menghubungkan kecamatan Hutaraja Tinggi dengan kecamatan Sosa Timur rusak dan putus dihantam arus sungai.

Akses Transportasi Ke Sosa Timur Terganggu, Warga Angkut TBS Ke Riau

Akibatnya masyarakat 13 desa di kecamatan Sosa Timur sebagian besar terpaksa membawa hasil perkebunan mereka ke daerah kabupaten Rokan Hulu provinsi Riau, melalui Pasir Pangaraian.

Salah seorang warga Trans PIR, Riaman mengatakan bahwa sejak kondisi jalan ke wikayah kecamatan Sosa Timur sulit dilalui, warga sekitar kecamatan Sosa Timur lebih cenderung mengangkut hasil kebun berupa TBS kelapa sawit, katanya.

Bagaimanapun, warga berharap adanya perhatian serius dari pemerintah provinsi, juga pemerintah Kabupaten Padang Lawas supaya kerugian masyarakat kecamatan Sosa Timur tidak semakin parah, katanya.(a30)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE