MEDAN (Waspada): Jamaah haji asal Madina Kloter 1 sampai di tanah air dan Rabu (5/7) pagi, 360 jamaah haji (termasuk lima petugas ditambah satu dokter tim kesehatan) menuju Masjid Agung Nur Ala Nur Panyabungan.
Informasi dihimpun waspada.id, rombongan jamaah haji tiba di Asrama Haji Medan pukul 5.30 dari Bandara Kaulanamu, Deliserdang, kemudin bergerak menuju Panyabungan menggunakan bus ALS.
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi ikut menyambut kepulangan jamaah haji, i mengucapkan selamat datang kembali di tanah air.
Edy mendoakan semua jamaah mendapatkan haji mabrur serta sampai ke tempat masing-masing dalam keadaan selamat dan sehat wal afiat.
Wakil Bupati Madina Atika Azmi Nasution mengucapkan selamat datang kepada jamaah haji yang baru tiba di tanah air.
“Ahlan wa sahlan seluruh jamaah haji kami, selamat datang di Sumut. Insya Allah, kepulangan dari Madina saya pimpin langsung untuk bertemu dengan keluarga. Semoga rukun Islamnya yang sempurna ini diterima Allah SWT,” ujar Atika Azmi. (irh)
Baca juga: