Scroll Untuk Membaca

Sumut

Agama Islam Identik Dengan Shalat 

Agama Islam Identik Dengan Shalat 
Ustadz Helmi Nasution saat mengisi tausiyah Peringatan 10 Muharram 1445 H di Masjid Ubudiyah P.Brandan, Kamis (27/7) malam.Waspada/Boy Aprizal

P. BRANDAN (Waspada): Agama Islam Identik dengan shalat. Agama dan shalat saling berhubungan. 

“Jadi antara agama dan shalat ibarat abang beradik,” kata Ustadz Helmi Nasution saat mengisi tausiyah Peringatan 10 Muharram 1445 H di Masjid Ubudiyah P.Brandan, Kamis (27/7) malam.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Agama Islam Identik Dengan Shalat 

IKLAN

Ustadz asal Kota Medan ini menyebutkan agama Islam semakin sempurna setelah terbentuknya ibadah shalat. 

“Kalau shalat kita bagus. Bagus semuanya. Namun kalau shalat kita rusak. Rusak semuanya,” sebut ustadz yang pernah viral di medsos ini.

Sebelumnya, Ketua BKM Masjid Ubudiyah P.Brandan H Syahrum Hakim dalam kesempatan itu berterima kasih kepada semua pihak yang berinfak untuk anak yatim semoga Allah memberikan balasan yang setimpal.

Camat Babalan Restra Yudha S.IP dalam kesempatan itu mengatakan mohon kepada bapak ibu agar mendukung program dan kegiatan yang dilaksanakan Pemerintahan Kecamatan Babalan.

Dia juga mengapresiasi kepengurusan BKM Masjid Ubudiyah P.Brandan yang terus melakukan program dan kegiatan Masjid Ubudiyah dengan lancar dan sukses.

Sebelumnya kegiatan diawali pembacaan ayat suci Alquran oleh Muhammad Aqshal pemenang qori tingkat pelajar se Kab.Langkat dan Saritilawah Alysa Anantahira Alhakim. 

Kegiatan juga dirangkaikan dengan pemberian santunan kepada anak yatim sebanyak 75 orang. 

Turut menghadiri kegiatan 10 Muharram 1445 H , Kepala KUA Kecamatan Babalan Azhar SHi , Camat Babalan Restra Yudha S.IP, Kapolsek P.Brandan diwakili, Danyon Marinir – 8 dan Koramil 13/PB , Subdenpom P.Brandan, tokoh masyarakat, tokoh agama , Pemuda Pancasila Kecamatan Babalan, FKPPI Babalan dan undangan lainnya.(cbap/c01)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE