Scroll Untuk Membaca

KeluargaSumut

Ada Spot Baru Di Pantai Cemara Kembar

Spot baru yang ada di Pantai Cemara Kembar. Waspada/Darmawan
Spot baru yang ada di Pantai Cemara Kembar. Waspada/Darmawan

PERBAUNGAN (Waspada): Pantai Cemara Kembar memang tidak asing lagi bagi wisatawan baik lokal maupun di luar daerah.

Pantai yang berada di Desa Sei Nagalawan, Kec. Perbaungan, Sergai ini sudah menjadi langganan wisatawan untuk menghabiskan waktu berlibur di pantai.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ada Spot Baru Di Pantai Cemara Kembar

IKLAN

Wisatawan yang berkunjung ke Pantai Cemara Kembar disuguhkan pondok-pondok yang langsung menjorok menghadap pantai. Pondok ini konon menjadi rebutan pengunjung karena keunikannya.

Nah, selain pondok tadi pengelola Pantai Cemara Kembar kini menambah spot baru di areal pantai ini. yaitu tempat duduk santai dihiasi pernah pernik payung berwarna-warni.

Saat sore, di mana matahari mulai terbenam, tempat ini sangat indah sekali dijadikan spot foto. Apa lagi wisatawan sudah mulai pulang, jadi suasa begitu hening.

“Berwisata ke pantai memang punya kenikmatan tersendiri, seperti saya lebih memilih sore hari dan mengabadikannya” ujar Nurhalima, 32, wisatawan lokal kepada Waspada.id, Selasa (4/6).

Bagi Instagramable pasti tahu memilih cuaca yang bagus untuk berfoto-foto, lalu mengaploud di media sosial.

“Kalau saya sore hari lebih indah. Apa lagi Pantai Cemara Kembar ini tidak pernah henti menciptakan suasana baru hingga pengunjung tidak pernah bosan untuk datang dan mengabadikannya” papar Nurhalima.

Terpisah, pengelola Pantai Cemara Kembar Jalaluddin kepada Waspada.id mengatakan bahwa pelayanan serta kenyamanan para pengunjung menjadi prioritas Manajemen Pantai Cemara Kembar.

Memberikan suasana baru di lokasi pantai sudah menjadi tradisi untuk memberikan kenyamanan agar pengunjung betah dan tidak bosan datang ke Pantai Cemara Kembar.

“Pantai Cemara Kembar ini sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga dan jangan khawartir fasilitas di sini juga sudah lengkap,” papar Jalaluddin.(cmw)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE