TANAH KARO (Waspada): Akibat tingginya intensitas hujan selama beberapa hari melanda seluruh wilayah di Kabupaten Karo, empat titik di kawasan Taman Hutan Raya (Tahura), tepatnya dikawasan Doulu di kilomter 56-57 Berastagi – Medan maupun sebaliknya tertimbun tanah longsor dengan ketinggian tanah mencapai 1 meter lebih, Sabtu (23/11) sekira pukul 19.05 WIB. Akibat peristiwa itu, jalur yang menjadi lintasan dari kedua arah tersebut mengalami macet total.
Sampai laporan ini dikirim ke redaksi, belum ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun ratusan kendaraan yang melintasi lokasi dari kedua arah tersebut harus menghentikan laju kendaraan dan diiimbau agar memutar arah. Hal ini disampaikan bagi para pengguna kendaraan, dikhawatirkan akan ada longsor susulan dan akan membahayakan para pengguna kendaraan yang berada di lokasi longsor.

“Kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan yang melintas di wilayah Taman Hutan Raya – Doulu untuk berhati-hati. Telah terjadi bencana alam tanah longsor yang mengakibatkan tertutupnya badan jalan,” kata Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto SH SIK MM M.Tr. Opsla melalui Panit Lantas Berastagi Ipda J Perangin-angin dan Kasie Humas Polres T.Karo Aiptu Budi Sastra Negera Sirbakti kepada Waspada.id.
“Pihak kepolisian mengimbau demi keselamatan, kami mohon agar pengendara menggunakan jalur alternatif. Dari lokasi kejadian sejumlah personel terus melakukan pengaturan lalu lintas di lokasi sambil menunggu kedatangan alat berat untuk membersihkan material longsoran.
Kami mengimbau kepada semua pihak untuk tetap waspada dan mengikuti petunjuk dari petugas di lapangan,” demikian Kapolres.(c02)