UnHar Medan Menangkan Hibah DRTPM Skema PKM Dari Kemenristekdikti Tahun 2023

  • Bagikan
UnHar Medan Menangkan Hibah DRTPM Skema PKM Dari Kemenristekdikti Tahun 2023

MEDAN (Waspada): Dosen dari Fakultas Teknik dan Komputer Universitas Harapan (UnHar) Medan telah memenangkan Program Kemitraan Masyarakat (PKM) dari Kemenristekdikti tahun anggaran 2023.

Tim PKM yang Diketuai Dodi Siregar, S.E., S.Kom., M.Kom beranggotakan Ade Irwan ST., M.T serta Rismayanti, S.T., M.Kom. Belum lama ini tim melakukan kegiatan PKM dengan mengambil judul “PKM kelompok Usaha Biji Buah Pinang di Deliserdang Melalui Peningkatan Produksi Biji Buah Pinang dan Profit Margin”di Desa Batang Jambu, Kecamatan Batangkuis, Kabupaten Deliserdang Sumatera Utara.

UnHar Medan Menangkan Hibah DRTPM Skema PKM Dari Kemenristekdikti Tahun 2023

Ketua tim Dodi Siregar didampingi para anggota tim mengatakan usaha yang telah didirikan kurang lebih sekitar 10 tahun oleh Agus dan Istri selama ini banyak memiliki kendala seperti proses pembukuan yang masih manual. Hal ini menyebabkan kesulitan dan kelambanan dalam mengetahui berapa pengeluaran dan pemasukan dari usaha pinang mereka.

“Buah pinang atau Areca catechu (AC) merupakan tanaman yang mudah ditemukan di Indonesia. Masyarakat lokal di Indonesia AC dikenal sebagai tumbuhan multi fungsi yang digunakan sebagai bahan kontruksi, obat, komiditas ekonomi, dan bahan kerajinan. Pohon yang memiliki batang lurus, tidak bercabang dan kokoh mengakibatkan AC juga digunakan sebagai pembatas lahan maupun pembatas pekarangan,”ujarnya.

Dia mengatakan hasil survei menunjukkan bahwa dalam mengolah data pemasukan dan pengeluaran masih ditulis dibuku, sehingga pemilik usaha terhambat dalam proses pembukuan, apalagi sering terjadinya kehilangan buku yang di dalamnya ada data pemasukan dan pengeluaran. Berdasarkan kondisi mitra tersebut, tim PKM akan memberikan bantuan berupa aplikasi penghitung profit margin.

Selain aplikasi penghitung profit margin, tim PKM juga memberikan mesin pengering biji pinang, mengingat saat penjemuran biji pinang yang masih mengandalkan cahaya matahari. Faktor cuaca sangatlah penting, jika musim hujan pemilik usaha kewalahan dalam menjemur biji pinangnya, maka dari itu tim pemenang hibah juga akan memberikan mesin pengering biji pinang.

Agus dan Istri selaku pemilik usaha mengungkapkan rasa terima kasih kepada Kemenristekdikti dan tim PKM yang telah memberikan bantuan berupa aplikasi penghitung profit margin dan mesin pengering biji pinang.(h02)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *