Scroll Untuk Membaca

Pendidikan

Ratusan Santri Darul Mursyid Ikuti Persiapan dan Pelatihan Jadi Polri

Ratusan Santri Darul Mursyid Ikuti Persiapan dan Pelatihan Jadi Polri

MEDAN (Waspada): Dalam rangka persiapan jadi Polri Pesantren Modern Unggulan Terpadu “Darul Mursyid” yang beralamat di Sidapdap Simanosor, Kecamatan Saipar Dolok Hole, Kabupaten Tapanuli Selatan ikuti pembinaan dan pelatihan dari Polres Tapanuli Selatan, Jumat 25 Oktober 2024.

Kepala Divisi Humas dan Pemberdayaan Umat Pesantren Darul Mursyid Asep Safaat Siregar menjelaskan bahwa program Pembinaan dan pelatihan ini akan menjadi salah satu program rutin kami untuk menyahuti aspirasi dan ide dari orang tua santri yang sebagian menginginkan selain dari penguasaan teknologi dan sains, santri juga harus dibekali dengan pelatihan jasmani dan persiapan jadi Polri.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ratusan Santri Darul Mursyid Ikuti Persiapan dan Pelatihan Jadi Polri

IKLAN

Lanjut Asep, pelatihan ini diawali dengan tes kesehatan langsung dari Tim Panitia Kesamaptaan Jasmani dan Sidokkes Polres Tapanuli Selatan. Selanjutnya akan dilaksanakan pelatihan rutin setiap Jumat dan Sabtu. Hal ini bertujuan untuk membina karakter dan disiplin santri sehingga kelak bisa menjadi santri yang cerdas, disiplin, berkarakter dan bertanggung jawab.

Dalam sambutannya, Kapolres Tapanuli Selatan AKBP Yasir Ahmadi SIK MH menyampaikan pada saat sosialisasi program pelatihan jadi polisi beberapa bulan lalu bahwa pentingnya program pelatihan ini untuk menyahuti keinginan adik-adik saya dan juga kewajiban saya untuk menyampaikan tentang penerimaan anggota Polri.

“Semoga kegiatan pelatihan ini bisa menjadi program unggulan Pesantren Darul Mursyid sehingga anggota Polri nanti memiliki wawasan islami dan berakhlakul Karimah,” ungkapnya.

Lanjut Yasir, program pelatihan ini akan dilaksanakan secepatnya sesuai arahan dari pimpinan Pesantren Darul Mursyid dengan metode pembelajaran yang terintegrasi antara teori dan praktik lapangan. “Peserta pelatihan akan mendapatkan pengetahuan yang mendalam serta keterampilan praktis yang dapat dijadikan sebagai modal awal untuk mendaptar sebagai polisi,” ujar alumni Pesantren Darul Mursyid itu.

Salah satu santriwati Pesantren Darul Mursyid atas nama Sayyidatul Husna Kelas XI Aliyah menyampaikan rasa syukur dan bahagia karena sudah bisa mengikuti pelatihan ini. “Meski hanya belajar tentang dasar-dasar persiapan jadi polisi, harapan kami semoga bisa membantu kami santri dan santriwati kelak masuk jadi polisi atau Polwan,”ucapnya.

Sementara itu Direktur Pesantren Darul Mursyid Drs Yusri Lubis mengucapkan rasa syukur atas terselenggaranya pelatihan ini dan mendapat dukungan langsung dari Kapolres Tapanuli Selatan sekaligus alumni Pesantren Darul Mursyid. Dengan demikian kami yakin bahwa program ini akan menjadi yang terbaik bagi santri Pesantren Darul Mursyid. “Dengan adanya program ini di Pesantren Darul Mursyid, itu artinya bisa menambah peluang bagi santri untuk masuk Polri di masa yang akan datang,”ungkapnya.

Terpisah, Ja’far Syahbudin Ritonga sebagai Ketua Umum Yayasan Pendidikan Haji Ihutan Ritonga (YASPENHIR), ia juga sekaligus sebagai Ketua bidang pemberdayaan ekonomi umat di MUI Propinsi Sumatera Utara mengapresiasi yang setinggi-tingginya atas terselenggaranya pelatihan ini. Ia mengatakan, program pelatihan masuk Polri ini adalah bentuk totalitas untuk mengakomodir segala cita-cita dan harapan santri Pesantren Darul Mursyid. “Semoga setelah mengikuti pelatihan ini, para santri bisa mudah masuk Polri tahun ini dan seterusnya,” ungkap alumni S3 USM Malaysia itu.(h02)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE