Raih Gelar Sarjana dari UT, Ini Pesan Chicha Koeswoyo ke Penggemarnya

  • Bagikan
Raih Gelar Sarjana dari UT, Ini Pesan Chicha Koeswoyo ke Penggemarnya

TANGERANG SELATAN (Waspada): Bagi sebagian besar masyarakat Indonesia, khususnya generasi era ’70-’80- an, sudah tidak asing dengan sosok Chicha Koeswoyo. Putri pertama penggebuk drum Band Koes Bersaudara, Nomo Koeswoyo ini, nampak hadir sebagai salah satu wisudawan Universitas Terbuka (UT) yang berlangsung di Balai Pertemuan UT,  Tangerang Selatan, Selasa (16/7/2024). Chicha yang terkenal dengan lagu berjudul ‘Heli Guk Guk Guk’, baru saja menyelesaikan program studi ilmu komunikasi.

“Saya bahagia sekali bisa menyelesaikan kuliah saya di UT. Di usia yang tidak muda lagi, tentu saja ini menjadi kebanggan tersendiri bagi saya,” ujar Chicha, saat ditemui usai Wisuda.

Dalam kesempatan itu, Chicha yang bernama lengkap Mirza Riadiani Kesuma dinobatkan sebagai salah satu dari 4 wisudawan inspiratif. Bersama Chicha ada penyanyi muda jebolan Indonesian Idol 2012, Kamasean Matthews atau akrab disapa Sean Idol; Kepala Pusat Kesehatan (Kapuskes) TNI
Mayor Jenderal TNI Dr. Yenny Purnama, Sp.A.(K)., M.Kes., M.A.R.S; Rodhiyah, peyandang disabilitas tuna rungu.

Chicha mengaku sangat bersemangat menempuh pembelajaran di UT. Selain pelayanan kemahasiswaan yang baik, belajar ilmu komunikasi merupakan harapan Chicha untuk dapat berbuat lebih banyak bagi masyarakat.

“Saya siap menggunakan ilmu yang saya raih di UT ini kepada masyarakat luas,” ujar Chicha yang kini berusia 56 tahun.

Menurutnya, tidak ada kata terlambat untuk belajar. Apalagi di UT, yang sangat merangkul setiap lapisan masyarakat tanpa memandang usia atau status sosial sekalipun, untuk menuntut ilmu setinggi-tingginya.

“Makanya saya katakan, belajar itu sepanjang hayat. Tidak ada kata terlambat untuk meraih ilmu. Seperti yang saya lakukan sekarang,” ujarnya, penuh semangat.

Rektor UT, Prof Ojat Darojat M.Bus menandaskan bahwa UT sangat mendukung semua lapisan masyarakat untuk menempuh pendidikan tinggi. UT menjamin inklusivitas dalam dunia pendidikan tinggi.

“Mahasiswa UT terdiri dari berbagai macam usia, tua maupun muda, penyandang disabilitas, orang yang sudah bekerja sampai yang baru lulus SMU, semua ada. Kami juga tidak mengenal kata drop out, karena belajar itu sepanjang hayat,’ ujar Ojat.

Saat ini ada lebih dari 565 ribu mahasiswa yang sedang belajar di UT. Mereka tersebar di seluruh Indonesia juga di lebih dari 41 negara.

“Kami berharap dengan makin banyaknya mahasiswa inspiratif UT, akan semakin menarik minat dan semangat masyarakat untuk belajar di UT,” tandas Ojat.(J02)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *