MEDAN (Waspada): OSIS SMA Harapan Medan menggelar kegiatan khatam Alquran untuk siswa kelas XII SMA Harapan Medan di Mushallah Yayasan Pendidikan Harapan (Yaspendhar) Medan, Sabtu (27/5).
Kegiatan itu selain dikuti siswa kelas XII juga diikuti guru agama dan Kepala Sekolah Dr.H.Ojak Manurung, M.Pd.,MH.,MM. Khataman Alquran diawali dengan pembacaaan surat Ad-Duha yang oleh kepala sekolah selanjutnya oleh siswa kelas XII dan diakhiri pembacaan surat An- Nas.
Ketua Panitia Nur Intan Salsabila didampingi Sekretaris Ranya Azzahra menyampaikan rasa syukurnya atas telah terselenggaranya kegiatan khatam Alquran bagi siswa kelas XII dengan lancar dan sukses.
Selain siswa kelas XII kegiatan ini juga diikuti seluruh manajemen sekolah dan GMP Agama Islam SMA Harapan Medan.
Pihaknya juga menyampaikan terima kasih kepada kepala sekolah yang telah memberikan arahan dan dorongan demi terselenggaranya kegiatan ini. “Semoga apa yang kita laksanakan pada hari ini mendapat ridha dari Allah dan memberikan berkah kepada kita semua,” ujarnnya.
Hal senada juga disampaikan Ketua umum OSIS Nabil Syauqi Nasution didampingi Ketua II Raditya Herianto dan Sekretaris Umum Adisty JF Sebayang yang menyampaikan terimakasih kepada Panitia yang telah secara maksimal dan sukses melaksanakan kegiatan khataman Alquran ini.
“Dan juga terima kasih kami sampaikan kepada abang kakak siswa kelas XII baik yang telah hadir baik sebagai pembaca Alquran maupun hadir sebagai penyimak pembacaan AlQuran,” ujarnya.
Menurutnya selain menggelar kegiatan khatam Alquran OSIS SMA Harapan juga akan menggelar acara perpisahan dengan abang dan kakak kelas, Sabtu, (3/6) yang akan dilaksanakan di Auditorium Yaspendhar dengan Ketua Panitia Audrey FS Sebayang.
“Pada kegiatan perpisahan tersebut kepada semua siswa sebanyak 230 orang akan dianugerahkan Medali Kehormatan lulusan siswa SMA Harapan Medan Angkan 5. Kemudian nanti abang kakak kelas XII tidak dibebankan biaya apapun atau tidak ada kutipan uang,” ujarnya.
Kepala SMA Harapan Medan Dr.H.Ojak Manurung, M.Pd.,MH.,MM menyampaikan rasa syukur dan bangga kepada pengurus OSIS SMA Harapan yang telah banyak melaksanakan berbagai kegiatan keagamaan seperti pada hari khataman Alquran bagi siswa kelas XII.
Sebelumnya di bulan Ramadhan yang lalu sejumlah kegiatan juga telah digelar seperti kemarin pengurus OSIS telah berbuka puasa bersama anak panti asuhan dan dilanjutkan pemberian santunan, berbuka puasa bersama Manajemen dan guru Pembina OSIS.
Dan pada pada tanggal 16 – 21 Juni yang akan pengurus OSIS juga akan menyelenggarakan Olympic of Harsa dengan peserta SMP/MTs untuk cabang Olah raga dan Akademik serta SMA khusus futsal se kota Medan dan sekitarnya.
Ketum Yaspendhar Dr. Tapi Rondang Ni Bulan SE., M.,Si, melalui Yumas Yaspendhar Hafriz Rifki Hafas, Bach. Of Mgmt. MM. menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada OSIS SMA Harapan Medan yang telah banyak menggelar berbagai kegiatan yang sangat positif ini.
Dia beharap ini dapat menjadi pemacu semangat bagi siswa untuk dapat menggelar berbagai kegiatan maupun event yang lebih besar lagi baik di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah. “Karena ini juga merupakan sebuah pembelajaran bagaimana mereka bisa menambah pengalaman siswa bagaimana mereka bisa menggelar sebuah kegiatan dalam lingkup yang lebih besar,” ujarnya. (h02)