Scroll Untuk Membaca

Pendidikan

Ma’had Tahfizil Qur’an YIC Sumut Tuan Rumah Hari Santri Nasional 2024

Ma'had Tahfizil Qur'an YIC Sumut Tuan Rumah Hari Santri Nasional 2024

MEDAN(Waspada): Ma’had Tahfizil Qur’an Yayasan Islamic Center(YIC) Sumut, Jalan Selamat Kataren Medan Estate, menjadi tuan rumah Hari Santri Nasional tahun 2024, Selasa(22/10).

Hadir, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Sosial Pemko Medan dan bertindak sebagai Pembina Upacara, M. Sofyan.Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Medan, Dr. H. Impun Siregar, Drs H. A Muin Isma  selaku Direktur dan Dr Charles Rangkuti, M.Pdi, selaku Wakil Direktur. Drs Hairul Dalimunthe selaku Kabag Umum/Humasy bersama para guru.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ma'had Tahfizil Qur'an YIC Sumut Tuan Rumah Hari Santri Nasional 2024

IKLAN

Hadir pula utusan 15 Pesantren yang ada di seluruh kota Medan, dengan mengirimkan utusan sebanyak 20 santri dan beberapa guru pendamping. Hadir juga dalam acara ini Kepala MIN, MTsN dan MAN, Para Pengawas Madrasah, Kepolisian dan para Kepala kantor Urusan Agama, serta unsur Dharma Wanita.
Kegiatan Hari Santri Nasional diperingati pada 22 Oktober adalah hari yang sangat bersejarah bagi santri di seluruh Indonesia. Sejak diterbitkannya Keputusan Presiden No. 22 tahun 2015, seluruh pesantren Indonesia selalu merayakan momen bersejarah ini dengan berbagai jenis kreasi yang khas dengan pesantren. Tema Hari Santri Nasional setiap tahun selalu berubah, sesuai dengan keadaan sosial yang berkembang. Tema Hari Santri Nasional tahun ini adalah Menyambung Juang, Merengkuh Masa Depan.

Khusus di Kota Medan, peringatan dan upacara Hari Santri Nasional tahun ini dipusatkan di Ma’had Tahfizhil Qur’an Yayasan Islamic Centre Sumatera Utara.

Dalam pidatonya M. Sofyan, selaku Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Sosial Pemko Medan  menyampaikan pidato Menteri Agama Republik Indonesia, yang intinya adalah agar santri-santri di seluruh Indonesia harus tetap bersungguh-sungguh belajar di pesantren.

Dengan mengutip ungkapan dalam Bahasa Arab yang sangat populer, yang berbunyi man jadda wajadda, beliau memberi semangat kepada seluruh santri yang mengikuti upacara.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Medan, Dr. H. Impun Siregar menyampaikan terima kasih kepada keluarga besar Ma’had Tahfizhil Qur’an Yayasan Islamic Centre Sumatera Utara, yang telah bersedia menjadi tuan rumah Hari Santri Nasional di tahun 2024 ini.

Beliau menilai acara hari ini sangat sukses, karena sudah sesuai dengan harapan. Harapan beliau, semoga pesantren-pesantren semakin berkembang dan maju di seluruh Indonesia.

Acara Hari Santri Nasional tahun 2024 di Ma’had Tahfizhil Qur’an tahun ini ditutup dengan acara ramah tamah dan makan siang bersama di Aula Yayasan Islamic Centre Sumatera Utara, yang dihadiri oleh seluruh tamu undangan.(m22)

.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE